Liputan6.com, Los Angeles - Tak hanya menjadi raksasa di bidang teknologi internet, Google tampaknya memiliki ambisi juga untuk menjadi pioner di bidang otomotif terutama dalam mengembangkan sebuah mobil autopilot.
Raja di ranah mesin pencarian itu belum lama ini memamerkan sebuah mobil mungil yang hanya bisa memuat dua penumpang. Meski berukuran mini, sebagaimana dilansir dari BBC, Rabu (28/5/2014), jangan anggap remeh roda empat yang satu ini.
Tak seperti mobil pada umumnya, sejumlah fitur vital seperti kemudi dan pedal-pedal untuk mengontrol kecepatan ditiadakan. Hanya ada tombol yang berfungsi untuk memerintahkan mobil untuk maju atau mundur, dan mobil pun melaju.
"Kami sangat terkesan dengan mobil ini, sesuatu yang memungkinkan kami untuk benar-benar merealisasikan teknologi self-drifing, dan batasannya," ujar direktur dari proyek self-drifing Google, Chris Urmson.
Mobil yang akan dibuat sebanyak 100 unit dalam bentuk purwarupa itu memiliki mesin elektrik yang hanya bisa melaju dengan kecepatan maksimum 40 kilometer per jam.
Untuk tahap awal, tim masih memerlukan kontrol tambahan seperti kemudi dan pedal rem serta gas untuk dapat mengambil alih kendaraan ketika terjadi masalah.
Tapi Urmson yakin, mobil akan benar-benar tidak memerlukan pedal dan kemudi seiring dengan berkembangnya teknologi.
Adapun, mobil dibangun menggunakan bemper berbahan lembut, kaca depan yang fleksibel untuk mengurangi risiko ketika terjadi kecelakaan atau meyenggol pejalan kaki.
Mobil menggunakan kombinasi sensor laser dan radar yang terintegrasi dengan kamera yang telah diprogram untuk bisa berbelok dan melakukan pengereman secara otomatis. Sejauh ini mobil bekerja berdasarkan data pada layanan pemetaan jalan Google. (Gst/Gdn)
Mobil Autopilot Google Siap Meluncur
Google memiliki ambisi untuk menjadi pioner dalam mengembangkan sebuah mobil autopilot.
diperbarui 28 Mei 2014, 13:28 WIBDiterbitkan 28 Mei 2014, 13:28 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ini Kunci Mendapat Kemuliaan dan Rezeki Lancar Tak Terduga Menurut Syekh Ali Jaber
Polisi Gelar Perkara Truk Tronton Maut di Slipi pada Kamis 28 November 2024
27 Ribu Personel Gabungan Jaga Pilkada Serentak 2024 di Banten
Wamen Dikti Saintek Stella Christie Ingatkan Gen Z Konsekuensi Abaikan Etika Saat Menggunakan AI
Mengapa Bumi Tampak Datar Meski Berbentuk Bulat?
Link Live Streaming Liga Champions Bayern Munchen vs PSG, Sebentar Lagi Tayang di SCTV dan Vidio
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Rabu 27 November 2024
Gugatan Praperadilan Ditolak, Kejagung Lanjutkan Penyidikan Tom Lembong
Aksi 4 Polisi Jalan Kaki 3 Hari Demi Kawal Distribusi Logistik Pilkada di Banggai Terpencil
Menyambut Kematian dengan Gembira Tanpa Takut, Gus Baha Kisahkan Para Ulama
Ungkap Persoalan Zonasi PPDB, Mendikdasmen: Semoga 2024-2025 Bisa Terapkan Sistem Baru
Fakta Unik Juhu Singkah, Kuliner Kalimantan Terbuat dari Rotan