Liputan6.com, Jakarta - Tentu sebagian Anda ada yang memiliki pengalaman dengan yang satu ini. Ya, overheat. Rasanya jengkel bukan main ketika mobil tiba-tiba mati dan asap mengepul dari kap mesin.
Namun, ada baiknya Anda mengetahui penyebab masalah yang satu ini, khususnya bagi pemilik mobil lawas. Setidaknya ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar overheat tidak terjadi, berikut penjabarannya;
1. Cairan pada radiator
Sering kali pemilik kendaraan lalai. Padahal untuk mengecek cairan pendingin pada radiator sangatlah mudah. Anda hanya perlu memeriksa apakah volumenya cukup, bila kurang maka ada baiknya menyesuaikannya sesuai standar.
2. Kondisi radiator
Bila air radiator sering sekali habis, bisa jadi komponen radiator Anda bocor. Ini bisa dikarenakan adanya karat yang rontok sehingga membuat lubang-lubang di dalamnya.
Periksa pula apakah kondisi radiator yang kotor sehingga membuat sirkulasi air tak berjalan baik. Kemudian, amati juga kondisi selang besar radiator, yang kadang menjadi masalah pada mobil-mobil berumur.
3. Thermostat rusak
Thermostat adalah sebuah komponen yang berfungsi menstabilkan arus air yang berputar. Praktis bila ini tidak berfungsi dengan baik atau rusak bila rusak arus air akan bermasalah dan berujung pada suhu mesin yang tidak stabil dan bisa mengakibatkan overheating.
4. Water pump
Komponen yang satu ini punya fungsi yang sangat vital. Selain berfungsi sebagai pompa, water pum memiliki peran dalam sirkulasi air ke mesin untuk proses pendinginan.
Rusaknya water pump bisa disebabkan umur dari komponen itu sendiri. Terlebih lagi komponen yang terendam air bisa menimbulkan karat. Oleh sebab itu, ada baiknya melakukan pengurasan radiator secara berkala. Pastikan pula air yang diisi ke radiator berkualitas.
(pat/gst)
Kenali Biang Penyebab Overheat pada Kendaraan
Setidaknya ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar overheating tidak terjadi.
diperbarui 23 Mei 2015, 14:35 WIBDiterbitkan 23 Mei 2015, 14:35 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Daftar Bansos: Panduan Lengkap Mendapatkan Bantuan Sosial Pemerintah
Ciri-Ciri Hamil 2 Bulan, Kenali Perubahan Fisik dan Emosionalnya
Ciri Tekanan Darah Tinggi, Penyebab, dan Pengobatannya
Cara Menonaktifkan SafeSearch di Google: Panduan Lengkap
Erick Thohir Izinkan Pemain Timnas Indonesia Berkomunikasi dengan Pelatih Baru, dan Berencana Bertemu Pesepak Bola BRI Liga 1
Jadwal Malaysia Open 2025, Tayang Mulai Hari Ini 7 Januari
Cara Buat Daftar Isi Otomatis di Microsoft Word, Google Docs, dan Perangkat Mobile
Erick Thohir Memilih Pelatih Asal Belanda untuk Timnas Indonesia, Ini Alasannya
570 Aduan Penipuan Catut Nama Bea Cukai Catat, Ini Cara Cek Biar Tak jadi Korban
12 Destinasi Wisata Banjarbaru yang Wajib Dikunjungi, Panduan Lengkap untuk Liburan Keluarga
Harga Emas Tunjukkan Tren Bullish, Tengok Analisisnya
Masuk Masjid sedang Adzan, Bolehkah Langsung Sholat Sunnah? Ini Kata Buya Yahya