Liputan6.com, Ingolstadt - Pasangan wartawan otomotif, Andrew Frankel bersama dengan pembalap sekaligus presenter TV, Rebecca Jackson berhasil memecahkan rekor Guiness World Record dengan melintasi 14 negara.
Dengan mengendarai sedan Audi A6 TDI Ultra, mereka menempuh jarak 1.865 km tanpa sekalipun isi BBM di negara yang dilalui.
Melansir Worldcarfans, Selasa (16/6/2015), perjalanan ini memakan waktu selama 28 jam non-stop. Adapun negara yang dilintasi Audi A6 TDI Ultra ini antara lain, Belanda, Hungaria, Belgia, Luksemburg, Perancis, Swiss, Lichtenstein, Austria, Jerman, Italia, Slovenia, Kroasia, Bosnia, dan Serbia.
Dijelaskan, sedan berlogo empat cincin ini melaju dengan kecepatan rata-rata 80 km/jam. Sementara itu, konsumsi BBM rata rata mencapai 26,87 km/liter.
Mobil ini sanggup menekan konsumsi BBM sedemikian rupa karena kedua awak di dalam mobil memilih rute yang dilalui dengan cermat. Selain itu, rute yang dilalui juga sebisa mungkin menghindari daerah-daerah rawan kemacetan yang berpengaruh terhadap konsumsi BBM.
(ysp/gst/sts)
Sekali Isi Bensin, Pasangan Ini Bisa Jelajahi 14 Negara Sekaligus
Perjalanan ini memakan waktu selama 28 jam non-stop dengan menempuh jarak 1.865 km.
diperbarui 16 Jun 2015, 07:25 WIBDiterbitkan 16 Jun 2015, 07:25 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Resep Ayam Hainan: Hidangan Lezat Khas Singapura
15 Resep Jamur Enoki Simple, Lezat dan Mudah Dibuat
4 Tahun Menghilang dari Layar Kaca, di Mana Bianca Liza Sekarang?
Resep Ceker Mercon untuk Jualan, Laris dan Menguntungkan
Cara Merebus Daun Binahong untuk Kolesterol, Simak Langkah Mudahnya
Layani 156.490 Pengguna saat Tahun Baru 2025, Penumpang LRT Jabodebek Naik 132 Persen
Resep Apem Kukus Tepung Beras: Kue Tradisional Lezat dan Mudah Dibuat
Jadi Sorotan, Ini 5 Potret Keakraban Anies dan Ahok di Balai Kota Jakarta
Resep Krecek: Panduan Lengkap Membuat Hidangan Tradisional yang Lezat
Apakah Teman di Dunia Bisa Memberi Syafa'at di Akhirat? Buya Yahya Ungkap Hal Ini
Kronologi Turis Singapura Jadi Korban Pelecehan di Jalan Braga Bandung Saat Malam Tahun Baru
Resep Ayam Kremes Gurih dan Renyah: Panduan Lengkap Mudah Dibuat