Liputan6.com, Houston - Seorang pria berusia 63 tahun berhasil menciptakan mobil yang terbuat dari kayu. Dibangun sejak 2002, mobil yang diberi nama Splinter bisa beroperasi laiknya kendaraan konvesional.
Melansir Barcoft Cars, Kamis (1/10/2015), mobil ini pertama kali dibuat Isaac Cohen di usia ke-50. "Saya menghabiskan waktu 13 hingga 14 jam sekali untuk membuat Splinter. Tapi semuanya datang dari hati saya," katanya.
Mobil yang mendapat lampu hijau untuk berkeliaran di jalan raya ini diciptakan dari batang kayu berbentuk dadu yang direkatkan, serta dibentuk sedemikian rupa sesuai dengan imajinasi Cohen. Semuanya dibuat di bengkelnya di Houston, Texas.
Tentu, per bagian mobil ini menghabiskan jumlah kayu yang berbeda-beda. Roda kemudinya misalnya, dibuat dari 260 potong kayu, gear shift 90 potong, dan bahkan pegangan kunci terbuat dari 60 potong kayu.
Adapun beberapa bagian yang tidak dibuat dari kayu adalah dashboard, jok, kompartemen mesin, lampu, kaca, hingga kursi. Selebihnya, sebagaimana terlihat pada gambar di atas, semua terbuat dari kayu.
Setelah menyelesaikan kerja mobil yang dianggapnya sebagai maha karya, Cohen kembali membuat mobil-mobil sejenis. Ia, misalnya, sedang membuat Splinter versi kecil. "Saya membuat Splinter mini karena tidak tahu lagi apa yang harus dikerjakan setelah mobil pertama selesai," imbuh Cohen.
Apa yang dilakukan Cohen tentu saja menarik perhatian banyak orang. Beberapa di antaranya mengaku berani membayar karya pria ini dengan harga tinggi. Tapi, ia berjanji tidak akan pernah menjual satupun mobil kayu ini. "Tapi saya pernah memberikan satu, untuk amal," jelas Cohen.
Setelah proyek mobil kayu selesai, ia juga berencana untuk terus membuat yang lain. Cohen mengaku tertarik membuat kendaraan roda dua. "Beberapa insinyur mengatakan tidak mungkin, tapi saya akan coba lakukan," tutupnya.
(rio/gst)
Bermodal Kayu, Pria Ini Berhasil Ciptakan Mobil Impian
Seorang pria berusia 63 tahun membuat sebuah mobil dari kayu yang benar-benar bisa dijalankan.
diperbarui 01 Okt 2015, 20:34 WIBDiterbitkan 01 Okt 2015, 20:34 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
391 Ribu Orang Tinggalkan Jakarta Naik Kereta Api, Paling Banyak ke Yogyakarta
Monas Diserbu 6.543 Pengunjung pada Libur Nataru Sabtu 28 Desember 2024
Transfer Manchester United: Antony dan Marcus Rashford di Ambang Perpisahan
5 Tips Move On Tanpa Memblokir Mantan
Nikita Mirzani Ungkap Alasan Penundaan Penahanan Vadel Badjideh
Fungsi Badan Usaha: Pengertian, Jenis, dan Perannya dalam Perekonomian
Prabowo-Gibran Hadiri Perayaan Natal Nasional 2024, Disambut Hangat Umat Kristiani
Suasana Natal Nasional 2024 di Indonesia Arena, Diwarnai Doa dan Nyanyian
Sambut Perayaan Natal Nasional 2024, Menteri Agama: Cinta Kasih Akan Membawa Perdamaian
12 Juta Orang Sudah Naik Layanan KAI Group Selama Libur Nataru
Beredar Video WNI Asal Tanjung Pinang Mengaku Disekap di Kamboja, Begini Respons Kemlu RI
Fungsi Hormon Oksitosin: Peran Penting dalam Tubuh Manusia