Unik, Mobil Piknik Ini Terbuat dari Bata Lego

Sebuah mobil karavan yang biasa dipakai untuk rekreasi terbuat dari setidaknya 215.158 bata Lego.

oleh Rio Apinino diperbarui 19 Okt 2015, 11:13 WIB
Diterbitkan 19 Okt 2015, 11:13 WIB
Uniknya Mobil Piknik dari Kepingan Lego
Sebuah mobil karavan yang biasa dipakai untuk rekreasi terbuat dari setidaknya 215.158 keping Lego.

Liputan6.com, Birmingham - Sebuah mobil karavan yang biasa digunakan untuk rekreasi terbuat dari setidaknya 215.158 bata Lego. Ini membuatnya memecahkan rekor versi Guinness sebagai karavan dari Lego terbesar dunia.

Melansir Worldcarfans, Senin (19/10/2015), karavan ini dibuat oleh tim Lego profesional `RV` yang terdiri dari 12 orang. Untuk membuat karya ini, mereka menghabiskan waktu tidak kurang dari 12 minggu atau lebih dari 1.000 jam.

Karavan ini memiliki panjang 3,6 meter dan tinggi 2,2 meter. Lebih tinggi dari ukuran manusia normal, bahkan untuk standar Eropa atau Amerika.

Lebih menarik lagi, apa yang terbuat dari Lego bukan hanya bagian luarnya saja. Di dalam kabin, dari mulai peralatan memasak, tempat tidur, lampu, tempat duduk, sikat gigi, cat, dan bahkan papan catur, semua terbuat dari Lego.

Saat ini, karya unik ini sedang dipajang di sisi karavan aslinya di National Exhibition Centre (NEC), Birmingham, Inggris. Rencananya, karavan Lego ini juga akan dipamerkan di acara khusus penggemar Lego, BRICK 2015, awal November nanti.

Mobil-mobil dengan ukuran asli tetapi dibuat dari potongan Lego sebetulnya bukanlah hal yang baru. Beberapa waktu yang lalu misalnya, sebuah Batmobile dibangun dari 500 ribu bata Lego.

(rio/gst)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya