NMAX Diseruduk Vixion, Waspada Saat Menyalip!

Pengendara Yamaha Vixion yang tidak sempat mengerem langsung menyeruduk Yamaha NMAX.

oleh Yongki Sanjaya diperbarui 10 Des 2015, 14:04 WIB
Diterbitkan 10 Des 2015, 14:04 WIB
Bahaya Menyalip di Blindspot, NMAX Diseruduk Vixion
Pengendara Yamaha Vixion yang tidak sempat mengerem langsung menyeruduk Yamaha NMAX.... Selengkapnya

Liputan6.com, Sumbawa - Menyalip kendaraan di jalur dua arah butuh perhitungan yang matang untuk memperkirakan jarak aman dengan kendaraan dari jalur berlawanan. Bila salah perhitungan, bahaya tabrakan mengintai dan insiden niscaya terjadi.

Hal inilah yang dialami seorang pengendara Yamaha NMAX saat melintasi jalur pesisir di kawasan Nusa Tenggara Barat. Ia berniat mendahului truk. Sayangnya, ia kurang perhitungan karena dari arah berlawanan muncul pikap Mitsubishi L300 yang melaju dengan kecepatan. L300 memang tidak terlihat sebelumnya karena jalan berliku. Pikap itu menyalakan lampu dim agar pengendara NMAX kembali ke jalurnya, demikian dilansir Autoevolution, Kamis (10/12/2015).

Pengendara NMAX sontak mengurangi kecepatannya secara drastis. Ia tidak sadar jika tepat dibelakangnya pengendara Yamaha Vixion ikut mengekor.

Alhasil, kecelakaan tidak dapat terhindarkan. Pengendara Yamaha Vixion yang tidak sempat mengerem langsung menyeruduk Yamaha NMAX di depannya. Si penunggang NMAX hilang keseimbangan dan langsung jatuh tersungkur ke bahu jalan di jalur berlawanan.

Pengendara Vixion lantas menghentikan laju kendaraannya usai terlibat insiden. Untuk meminimalisir dampak yang lebih parah, pengemudi pikap langsung mengurangi laju dan membanting setir agar tidak sampai menabrak pengendara NMAX yang sudah tersungkur di aspal.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya