Kawasaki Rilis Varian Baru Z250, Ini Rinciannya

Unit kontrol ABS pada Z250 memiliki dimensi 40% lebih kecil.

oleh Yongki Sanjaya diperbarui 14 Apr 2016, 15:21 WIB
Diterbitkan 14 Apr 2016, 15:21 WIB
Kawasaki Z250 Versi ABS Dijual Rp 59,6 Juta
Unit kontrol ABS pada Z250 memiliki dimensi 40% lebih kecil.

Liputan6.com, Jakarta - PT. Kawasaki Motor Indonesia (KMI) meluncurkan varian baru Z250 yang didukung sistem rem ABS. Z250 ABS turut dipamerkan pada booth Kawasaki di Hall C selama penyelenggaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016.

Peranti rem pada naked bike ini menggunakan unit kontrol ABS dari Nissin yang di kembangkan khusus untuk sepeda motor sehingga memberikan kontrol pengereman yang presisi.

Melalui keterangan resminya disebutkan unit kontrol ABS pada Z250 memiliki dimensi 40 persen lebih kecil dengan bobot lebih ringan 775 gram dari unit-unit Nissin terdahulu. Peranti ini berada dibawah tangki bahan bakar karena ukurannya yang kompak.

Fitur lain yang juga disertakan pada Z250 ABS yakni assist & slipper clutch yang berfungsi mengurangi efek back torque atau engine brake akibat penurunan gigi yang cepat atau tidak sengaja. Teknologi ini mampu menghindari ban belakang terloncat atau tergelincir.

KMI memasarkan Z250 ABS dengan tiga pilihan warna yakni candy flat blazed green, metallic graphite gray, serta metallic spark black. Z250 dijual seharga Rp 59,6 juta untuk wilayah Jadetabekser (Jakarta, Depok, Bekasi, dan Serang).

Adapun spesifikasi mesin yang diusung masih sama, yaitu paralel twin 249 cc berpendingin cairan. Tenaga maksimum yang dihasilkan sebesar 31,5 Tk dengan torsi 21 Nm.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya