Top 3: Knalpot Yamaha NMax Seharga Honda Beat

Keistimewaan knalpot Yamaha NMax yang harganya setara Honda Beat masuk dalam tiga artikel yang paling disorot pembaca setia Liputan6.com.

oleh Gesit Prayogi diperbarui 12 Agu 2016, 09:17 WIB
Diterbitkan 12 Agu 2016, 09:17 WIB
Knalpot Falcon untuk Yamaha NMax
Falcon membuat knalpot baru untuk Yamaha NMax. Harganya setara Honda Beat bekas (Foto: japan.webike.net).

Liputan6.com, Tangerang - Keistimewaan knalpot Yamaha NMax yang harganya setara Honda Beat masuk dalam tiga artikel yang paling disorot pembaca setia Liputan6.com.

Di samping itu, wajib panaskan kendaraan sebelum berangkat dan obat ampuh pengusir goresan di bodi mobil tak luput dari perhatian. Berikut top 3 artikel otomotif:

1. Knalpot Baru Yamaha NMax Setara Harga Honda Beat, Apa Bagusnya?

Falcon, produsen aksesori dan suku cadang yang telah lama berkecimpung di dunia balap motor Jepang dan Thailand, resmi memperkenalkan knalpot baru untuk Yamaha NMax, di Jepang.

Melansir japan.webike.net, Rabu (10/8/2016), knalpot ini yang diberi nama Exhaust T - 1 terbuat dari serat karbon. Dibanding material sejenis, serat karbon lebih ringan dan kuat. Material ini juga umum dipakai untuk membuat body mobil.

Selengkapnya, klik di sini.

2. Kata Siapa Tidak Perlu Panaskan Mesin Sebelum Pergi?

Perkembangan teknologi mesin mobil saat ini semakin memudahkan manusia. Bahkan, banyak yang beranggapan semakin canggih mesin maka tidak usah dipanaskan saat akan digunakan.

Anggapan itu sebenarnya keliru. Meskipun mobil telah memakai sistem injeksi yang bisa membaca perubahan suhu, mesin butuh sirkulasi pelumas setelah dalam waktu yang cukup lama tidak bekerja.

Selengkapnya, klik di sini.

3. Obat Ampuh Pengusir Goresan Tipis Bodi Mobil

Salah satu masalah yang kerap timbul pada cat mobil adalah goresan. Maklum, meski kita sudah sangat berhati-hati membawa mobil, ada saja gangguan dari luar yang tak bisa dihindari, misalnya kendaraan atau objek lain.

Untuk memperbaiki cat tergantung pada kedalaman goresan. Goresan yang dalam harusnya diperbaiki di bengkel spesialis. Sementara goresan tipis, bisa diperbaiki sendiri. Caranya cukup mudah dan tak memerlukan waktu lama.

Selengkapnya, klik di sini.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya