Aliansi Bekerja, Mitsubishi Mirage Gunakan Platform Nissan March

Mitsubishi berencana untuk menghadirkan Mirage generasi terbaru menggunakan platform Nissan March. Kapan meluncur?

oleh Arief Aszhari diperbarui 07 Nov 2017, 13:17 WIB
Diterbitkan 07 Nov 2017, 13:17 WIB
Nissan March Generasi Kelima
Nissan akhirnya resmi memperkenalkan March generasi kelima di Paris Motor Show, Kamis lalu (30/9/2016).

Liputan6.com, London - Strategi berbagi platform dan teknologi lumrah dilakukan oleh pabrikan otomotif satu aliansi. Begitu juga dengan Nissan-Renault dan Mitsubishi, yang kembali berencana berbagi platform untuk mobil perkotaan terbarunya, Mitsubishi Mirage.

Melansir Carscoops, ditulis Selasa (7/11/2017), pabrikan berlambang tiga berlian ini berencana untuk menantang Opel Corsa dan Ford Fiesta dengan generasi terbaru Mirage. Kabarnya, mobil perkotaan di segmen B ini akan menggunakan platform Nissan Micra atau biasa disebut March di Indonesia, dan Renault Clio.

Belum jelas, apakah model terbaru citycar Mitsubishi ini masih menggunakan nama Mirage atau tidak. Namun yang jelas, model ini bakal menyasar pasar Eropa.

"Merancang dan membangun platform untuk satu model saja biayanya mahal, dan margin di sektor citycar lebih kecil. Jadi, apakah kita ingin menggunakan platform Renault dan Nissan di segmen itu (B), jawabannya adalah iya," jelas Vincent Cobee, Wakil Presiden dan Kepala Perencanaan Produk Mitsubishi.

Lanjutnya, Mitsubishi Mirage baru diperkirakan menggunakan mesin kecil tiga dan empat silinder.

Nantinya, Mitsubishi Mirage bakal menggunakan mesin listrik di masa depan, karena mobil ini harus tetap mengikuti standar emisi di negara-negara Eropa.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Nissan Pakai Platform Xpander

Mobil Mitsubishi Xpander
Pekerja mengecek mobil Mistubishi Xpander di Cikarang, Jawa Barat, Selasa (3/10). Kendaraan model MPV ini dirancang seiring meningkatnya permintaan konsumen Indonesia terhadap kendaraan berkualitas tinggi. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Sementara itu, untuk pasar Indonesia sendiri, rencana untuk berbagi platform juga bakal dilakukan oleh Mitsubishi dan Nissan. Dengan kesuksesan Mitsubishi menghadirkan small multi purpose vehicle (MPV), Xpander, Nissan juga berencana untuk menghadirkan LMPV dengan menggunakan platform tersebut.

Hal ini cukup beralasan, karena selama ini penjualan MPV Nissan, seperti Grand Livina tidak cukup mampu melawan dominasi LMPV penguasa, seperti duet maut Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia, Suzuki Ertiga, dan Honda Mobilio.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya