Top 3 Berita Hari Ini: Motor Roda Tiga Yamaha dan Hubungan Pedang dengan Setir Kiri

Informasi seputar resmi dijualnya Yamaha Niken yang merupakan motor sport roda tiga Yamaha membuat menasaran pembaca

oleh Septian Pamungkas diperbarui 20 Mei 2018, 19:45 WIB
Diterbitkan 20 Mei 2018, 19:45 WIB
Yamaha
Yamaha Niken resmi dipasarkan. (Motorfans)

Liputan6.com, Jakarta - Informasi seputar resmi dijualnya Yamaha Niken yang merupakan motor sport roda tiga Yamaha membuat menasaran pembaca Liputan6.com.

Selain itu, kabar mengenai deratan fakta yang patahkan mitos seputar ganti oli serta hubungan antara pedang dengan setir kiri di Inggris turut menyedot perhatian pembaca.

Berikut ini ulasan artikel otomotif terpopuler yang terangkum dalam Top 3 Berita Hari ini:

1. Motor Sport Roda Tiga Yamaha Resmi Dijual

Yamaha Niken yang merupakan motor sport roda tiga berdesain radikal resmi dilempar ke pasar.

Sebelumnya, motor ini muncul pada gelaran Tokyo Motor Show 2017, Yamaha Niken juga sempat diperkenalkan ke publik Eropa di EICMA 2017. Bahkan, motor roda tiga itu diperkenalkan langsung oleh pembalap legendaris MotoGP, Valentino Rossi.

Selengkapnya baca di sini

2. Sederet Fakta Ini Patahkan Mitos Seputar Ganti Oli

Kendaraan Anda membutuhkan oli agar mesin dapat bekerja dengan lancar. Oli dapat melindungi mesin dari korosi karat.

Berkaitan oli mesin, banyak mitos yang sudah terlanjur beredar di masyarakat seperti haruskah Anda benar-benar mengganti oli mobil setiap 4.800 km? Apakah oli dengan warna gelap merupakan tanda oli harus diganti?

Selengkapnya baca di sini

 

Selanjutnya

3. Unik, Pedang Jadi Penyebab Inggris Gunakan Setir Kiri pada Mobil

Sekitar 65 persen di dunia mengendarai mobil dengan setir kanan, sementara 35 persen sisanya mengemudi dengan setir kiri. Mengapa tidak ada kesepakatan?

Dilansir popularmechanics, Sabtu (19/5/2018), percaya atau tidak, hal ini berhubungan dengan kerajaan Inggris dan pedang.

Selengkapnya baca di sini

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya