Liputan6.com, Jakarta - Jika Anda sedang berburu motorsport fairing 150 cc tanpa peduli merek, Suzuki GSX-R150 adalah jawabannya. Alasannya banyak, apa saja?
Pertama dari soal harga, rata-rata berada di bawah pesaingnya. Bahkan untuk varian tertinggi dengan fitur superlengkap. Pada varian termahal, yang saat ini banderolnya Rp 33,9 juta, GSX-R150 sudah dilengkapi dengan sistem pengereman ABS pada tiap roda.
Advertisement
Baca Juga
Selain itu, sudah termasuk Keyless Ignition System atau sistem tanpa anak kunci. Cukup kantongi kunci remote dan tekan tombol untuk menyalakan mesin. Belum lagi kelengkapan fitur standar bawaan yang tergolong menarik. Ada lampu LED, panel meter digital sepenuhnya dan mesin bertenaga.
Nah, mesin ini juga jadi andalan pabrikan berlogo huruf S itu. GSX-R150 menggendong mesin satu silinder 147,3 cc DOHC 4-valve berpendingin cairan. Semburan tenaganya termasuk tinggi di kelasnya, mencapai 18,9 Tk pada 10.500 rpm dan torsi 14 Nm pada 9.000 rpm. Penyalur daya transmisi manual 6-speed.
Â
Selanjutnya
Dari dimensi, GSX-R150 lebih panjang ketimbang CBR150R, tapi jarak sumbu roda lebih pendek. Posisi riding bisa jadi pertimbangan. Kalau tinggi badan Anda 165 - 170 cm cukup pas, namun tetap condong ke depan dan tangan agak jauh menggapai setang. Alhasil, berkendara lama dan jauh bikin cepat pegal. Satu lagi, soal berboncengan. Jok penumpang belakang tergolong kecil. Memang rasanya jenis motor ini lebih nikmat dikendarai sendiri.
Terlepas dari itu, GSX-R150 adalah paket menarik motor sport fairing mesin kecil. Soal dimensi juga tak perlu diragukan. Kembali ke selera, tapi secara keseluruhan desain GSX-R150 sudah sangat sporty. Desain lampu depan yang memakai satu lampu cukup unik. Sedang pilihan warna dan livery juga banyak.
Kalau berminat beli Suzuki GSX-R150, sebaiknya pilih yang paling mahal. Karena fitur ABS dan keyless sangat penting, bahkan tak semua kompetitor memilikinya. Dengan pilihan GSX-R150 ABS, bisa memilih lima warna bodi berbeda.
Â
Advertisement
Selanjutnya
Poin pertimbangan paling penting, harga GSX-R150 ABS termahal masih jauh lebih murah ketimbang pesaingnya. Jadi, dengan panduan itu, sila melakukan test ride kalau ada kesempatan. Kalau cocok bisa langsung bungkus. Sebagai perbandingan, harga Honda CBR150R ABS paling murah Rp 37,8 juta dan Yamaha R15 Rp 35,7 juta tanpa ada fitur ABS.
Soal dukungan purnajual tak perlu diragukan. Nama Suzuki sendiri di roda dua Indonesia sangat besar. Apalagi, ketika menelurkan GSX-R150, pihak manufaktur menjanjikan peningkatan jaringan dan pelayanan, khususnya di daerah luar kota besar.
Sumber: Oto.com