Motor Konsep Aston Martin AMB 001 Mulai Diuji, Ini Hasilnya

Mengejar tenggat waktu, AMB 001 yang merupakan motor konsep kolaborasi Aston Martin dengan Brough Superior mulai diuji di aspal Sirkuit Pau-Arnos, Prancis

oleh Liputan6.com diperbarui 25 Jun 2020, 18:04 WIB
Diterbitkan 25 Jun 2020, 18:04 WIB
Aston Martin menciptakan sebuah sepeda motor edisi terbatas yang disebut AMB 001
Aston Martin menciptakan sebuah sepeda motor edisi terbatas yang disebut AMB 001 (Autoblog)

Liputan6.com, Jakarta - Mengejar tenggat waktu, AMB 001 yang merupakan motor konsep kolaborasi Aston Martin dengan Brough Superior mulai diuji di aspal Sirkuit Pau-Arnos, Prancis. Lantas bagaimana hasil pengujian motor brutal tersebut?

“Seluruh anggota tim yang terlibat berhasil membuat kemajuan luar biasa dalam pengembangan AMB 001. Kami senang melihat proses yang dibuat, baik di dalam maupun di luar track. Tinggal menanti saat-saat mesin yang menakjubkan ini mulai produksi,” kata Marek Reichman, Executive Vice President dan Chief Creative Officer Aston Martin.

Uji lapangan tentu menjadi bagian penting dari pengembangan motor baru. Menyoal geometri, keergonomisan, serta aerodinamika memerlukan validasi nyata di atas aspal. Serta diuji oleh yang paham betul akan hal ini.

Karena itulah bukan "orang" Aston Martin yang bertugas di sesi percobaan – mengingat para insinyurnya lebih lihai membaca kemampuan roda empat. Brough Superior memegang kendali total. Sehingga semua unsur dapat ditranslasikan dengan baik. Mencakup kesanggupannya menikung, deselerasi, akselerasi dan banyak lagi.

“Salah satu desain kunci AMB001 adalah penggunaan sirip aluminium yang membentang sepanjang tangki carbon – melintas ke bawah jok – dan muncul lagi di buntut. Rancang bangun ini dibuat oleh Mecano ID, spesialis di bidang aviasi. Mereka ikut terlibat dalam proyek ini dan diterjemahkan eksklusif ke AMB 001,” bangga Thierry Henriette, CEO Brough Superior.

Cukup disayangkan, unit tes masih tertutup stiker kamuflase. Namun sepintas bentuknya tak bakal beda jauh dengan versi purwarupa.

 

Aston Martin
Uji coba Aston Martin AMB 001. (Motopinas)

Performa Badak

Mengacu pada gambaran awal, sirip yang dimaksud Thierry memang melintang panjang dari depan ke belakang. Selain fungsinya sebagai peningkat aerodinamika, benda itu rasanya berhasil mengangkat nilai estetika.

Bentuk motor – terutama dari samping – tampak begitu tajam dan intimidatif. Bak siap menyeruduk apapun yang ada di depannya.

Dari depan pun tak kalah seram. Nuansa sporty, elegan, futuristik, dapat diterjemahkan dengan baik. Khas gaya aristokrat pabrikan Britania Raya.

Jika benar versi massal nanti sesuai ekspektasi, rasanya kami tak berlebihan menyebutnya sebagai motor sport paling cantik yang pernah ada.

Kandungannya tak main-main. Dicolok mesin V-Twin 997 cc DOHC delapan katup, dengan komposisi silinder short stroke (Diameter x Langkah) 94 mm x 71,8 mm - supaya napas di putaran tinggi lebih panjang.

Entah berapa tenaga yang bisa dihasilkan, kabarnya ia sanggup mengekstraksi lebih dari 180 Hp. Sementara untuk mendistribusi tenaga ke roda belakang, AMB mengandalkan girboks enam percepatan.

 

Bobot Ringan

Impresi tenaga niscaya tak kalah brutal dengan Kawasaki H2 sekalipun. Lantaran dapur pacunya turut dijejali supercharger dan intercooler, induksi paksa yang prosesnya instan.

Ya, mereka menggarisbawahi tak menanamkan turbocharger, karena tak mau berisiko dengan lag kala menuju spooling.

Struktur? Jangan ditanya lagi. Semua dibuat dari material unggulan. Subframe sepenuhnya berbahan carbon fiber. Sementara sisanya campuran titanium dan aluminium dengan tingkat resistensi tinggi.

Tak heran bobot keringnya cuma 180 kg. Lantas penopang depan, diprakarsai model double wishbone Fior Fork, juga terbuat dari aluminium. Rancangan seperti ini diklaim memberi kendali akurat sekaligus stabil, meski sedang menikung sembari melakukan pengereman.

Setelah proses pengujian rampung, dalam waktu dekat AMB001 akan maju ke tahap produksi di pabrik Brough Superior, Prancis. Jumlahnya tak banyak pada batch pertama, hanya 100 unit.

Menyiapkan budget EUR 108.000 (Rp 1,7 Miliar) saja belum cukup, Anda perlu berebut dengan kolektor fanatik Aston Martin di belahan Bumi. 

Sumber: Oto.com

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya