Pamerkan Model Andalan dan Teknologi Terkini, Semangat Yamaha Berkobar di IIMS 2022

PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. turut memeriahkan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2022 yang berlangsung pada 31 Maret – 10 April 2022.

oleh Amal Abdurachman diperbarui 01 Apr 2022, 09:04 WIB
Diterbitkan 01 Apr 2022, 09:04 WIB
Motor listrik Yamaha E01
Motor listrik Yamaha E01 (ist)

Liputan6.com, Jakarta - PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. turut memeriahkan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2022 yang berlangsung pada 31 Maret – 10 April 2022. Yamaha memanfaatkan kesempatan ini untuk mengedukasi konsumen terkait produk dan teknologi terbaru, sekaligus membangkitkan kembali pasar otomotif nasional di tengah kondisi pandemi.

Berlokasi di Hall C JIEXPO, Kemayoran, Jakarta, booth Yamaha hadir dengan tema yang mengusung semangat “Together, We are The Champion” yang merepresentasikan empat kemenangan di level kejuaraan balap dunia, peluncuran produk dan layanan baru yang inovatif, serta semangat untuk mengajak seluruh masyarakat Indonesia dan pelaku industri sepeda motor agar bangkit bersama dalam menghadapi berbagai tantangan di tahun ini.

“Semangat Yamaha untuk menggairahkan kembali pasar otomotif nasional kini ditunjukan melalui partisipasi di ajang pemeran otomotif tahunan IIMS 2022. Berbagai hal menarik pun telah kami siapkan khusus bagi para pengunjung. Mulai dari kehadiran produk terbaru seperti Fazzio Hybrid Connected dan All New R15 Connected series, hingga jajaran skutik Maxi Yamaha dan skutik 125 yang banyak diminati oleh masyarakat. Tidak ketinggalan, beragam program penjualan spesial juga tersedia selama berlangsungnya pameran. Oleh sebab itu, bagi para konsumen dan pelanggan setia Yamaha, mari manfaatkan momen IIMS 2022 ini untuk mendapatkan motor Yamaha impian kalian,” ungkap Antonius Widiantoro, Manager Public Relation, YRA & Community PT Yamaha Indonesia Motor Mfg.

Selain produk-produk yang baru diluncurkan, Yamaha juga menyuguhkan banyak pilihan produk lainnya di area booth. Mulai dari jajaran skutik premium Maxi Yamaha yang meliputi XMAX 250, All New NMAX 155 Connected, All New Aerox 155 Connected dan Lexi 125, hingga line up skutik 125 Yamaha yang memiliki tingkat utilitas tinggi, yaitu Gear 125, Freego, Fino, X-ride, dan Mio series.

Tidak hanya itu, bagi para pecinta Motorsport, Yamaha juga menampilkan varian lengkap sepeda motor yang mengusung livery khusus Yamaha 60th World Grand Prix dan juga bLU cRU di dalam booth. Khusus di area yang menampilkan bLU cRU, pengunjung bisa melihat langsung unit Yamaha YZR-M1 yang merupakan motor balap tunggangan sang juara dunia MotoGP 2021, Fabio Quartararo dari Monster Energy Yamaha MotoGP Team.

Sementara bagi pecinta motor Sport Heritage, kehadiran All New XSR 155 custom yang telah mendapatkan sentuhan kreativitas dari tangan dingin para builder profesional siap menyapa mereka di area Yard Built. Hasil karya-karya builder nasional yang dipamerkan tentunya dapat menjadi referensi bagi para konsumen pecinta custom.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Motor Konsep

Tidak hanya menampilkan jajaran motor produksi massal yang telah mengaspal di jalanan Indonesia, pada momen IIMS 2022 booth Yamaha juga diramaikan dengan kemunculan motor konsep berbasis kendaraan listrik (Electric Vehicle), yakni E01 di area panggung utama.

Kehadiran motor konsep yang sebelumnya telah lebih dulu hadir di pasar eropa ini, tentunya menjadi simbol komitmen kuat Yamaha untuk terus berinovasi dalam menciptakan kendaraan pintar ramah lingkungan yang dapat mendukung kebutuhan mobilitas kaum urban di masa depan.

Infografis: 4 Unsur Wisata Ramah Lingkungan atau Berkelanjutan

Infografis: 4 Unsur Wisata Ramah Lingkungan atau Berkelanjutan
Infografis: 4 Unsur Wisata Ramah Lingkungan atau Berkelanjutan
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya