Sahrul Gunawan Turun Tangan untuk Mengatasi Macet Akibat Parkir Liar

Wakil Bupati Bandung, Sahrul Gunawan meradang akibat parkir liar yang menghambat kelancaran arus lalu lintas. Misalkan saja parkir liar yang berasal dari pengunjung salah satu Puskesmas.

oleh Amal Abdurachman diperbarui 26 Mei 2023, 10:03 WIB
Diterbitkan 26 Mei 2023, 10:03 WIB
Bahu Jalan Dipakai Lahan Parkir Bikin Macet, Sahrul Gunawan Geram dan Turun Tangan. Youtube/Sahrul Gunawan Official©2023 Merdeka.com
Bahu Jalan Dipakai Lahan Parkir Bikin Macet, Sahrul Gunawan Geram dan Turun Tangan. Youtube/Sahrul Gunawan Official©2023 Merdeka.com

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Bupati Bandung, Sahrul Gunawan meradang akibat parkir liar yang menghambat kelancaran arus lalu lintas. Misalkan saja parkir liar yang berasal dari pengunjung salah satu Puskesmas.

Sahrul Gunawan pun bergerak cepat untuk memberikan solusi. Tindakan apa yang dilakukan oleh sang Wakil Bupati Bandung? Berikut ulasannya.

Sahrul Gunawan belum lama ini melihat adanya penggunaan bahu jalan sebagai lahan parkir. Terletak di sebuah jalanan yang tak begitu lebar, membuat Wakil Bupati Bandung itu merasa geram.

Ia pun turun langsung ke lapangan dan sempat bertanya kepada warga sekitar tentang parkir liar di bahu jalan itu. Usut punya usut, sebagian besar motor yang terparkir adalah para pengunjung Puskesmas.

"Oh pantesan ini. Ini dari parkiran anu di sekolah? Oh ya jadinya begini ini agak susah. Ini kenapa parkirannya enggak bisa dipakai buat di sini? Buat layanan ya?," tutur Sahrul Gunawan seperti dikutip dalam tayangan saluran Youtubenya Sahrul Gunawan Official.

Sahrul Gunawan dengan sigap menemui pihak Puskesmas. Ia tidak bisa membayangkan betapa macetnya jalanan di depan pada pagi hari karena adanya parkir di bahu jalan.

Apalagi ketika pengunjung Puskesmas mulai antre dan juga anak-anak berangkat sekolah. Mengingat Puskesmas itu berseberangan dengan salah satu sekolah.

"Saya enggak bisa bayangin bagaimana itu kalau terjadi jam 07.00 WIB saat anak-anak sekolah, di sini penuh gitu ya, jadi pedagang-pedagang juga sudah cukup memadati," ungkap dia.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Temui Pihak Puskesmas dan Beri Solusi

Tak hanya memberikan protes, Sahrul juga mencari jalan keluar. Ia mengajak pihak Puskesmas untuk melakukan gerakan sehingga tak lagi memanfaatkan bahu jalan sebagai lahan parkir yang menimbulkan kemacetan.

"Ya kalau bisa mengorek, ini akan lebih baik kalau dipakai sebagai lahan parkir saja. Bukan untuk sebagai pelayanan, jika memungkinkan," jelas Sahrul memberikan saran.

"Silahkan dibahas, nanti saya dengan dinas terkait akan ke sini. Saya juga ingin tahu apakah ada planning alokasi puskesmas yang lebih memadai karena memang kapasitasnya juga penuh ya bu, lumayan padat ini setiap harinya. Tapi kita doakan mudah-mudahan sehat-sehat terus," pungkas dia.

Sumber: Otosia.com

Penulis: Ahmad Muzaki

Infografis Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji 2022 per Jemaah
Infografis Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji 2022 per Jemaah (Liputan6.com/Trie Yas)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya