Liputan6.com, Madiun - PT Piaggio Indonesia (PID) meresmikan dealer dengan konsep Motoplex 2 Brands di Madiun, Jawa Timur. Dealer baru ini menyuguhkan produk Piaggio dan Vespa.
PR & Communications Manager PT PID, Ayu Hapsari mengatakan, dengan hadirnya diler baru Motoplex di Madiun, kini Piaggio Indonesia telah memiliki sebanyak 57 diler di seluruh Tanah Air.
Harapannya, diler anyar ini bisa memberikan kenyamanan, kemudahan, serta memberikan akses lebih luas bagi konsumen yang ingin melakukan test ride.
Advertisement
"Peresmian diler Motoplex Piaggio Vespa di Madiun, Jawa Timur merupakan lanjutan dari upaya kami dalam membangun industri otomotif wilayah Jawa Timur setelah sebelumnya di Kota Surabaya, Sidoarjo, Malang, dan Jember," kata Ayu dalam keterangan resminya, Jumat (28/7/2023).
Kota Madiun mencatatkan tingkat pertumbuhan ekonomi positif yang mencapai 5,52 persen pada 2022 lalu. Salah satu sumber dan kontribusi atas pertumbuhan ini disumbang dari industri kendaraan bermotor di wilayah tersebut.
Diler Motoplex Madiun berhasil beroperasi atas kerja sama antara PT PID dan PT Smart Mulia Abadi. Diler ini berdiri di atas lahan seluas 855 meter per segi dan menawarkan layanan lengkap 3S (sales, service, spare part).
Di dalamnya terdapat ragam fasilitas, meliputi showroom, area merchandise official, aksesori suku cadang, dan area bengkel dengan teknisi berkualifikasi.
"Kami bangga akan pembukaan cabang dealer Smart ke-5 di Jawa Timur. Kerja sama dengan PT Piaggio Indonesia yang telah berjalan selama 4 tahun ini sekaligus membuktikan keseriusan serta dedikasi kami untuk memberikan solusi mobilitas premium dengan layanan terbaik bagi para pelanggan kami, serta membuka akses seluas-luasnya bagi pelanggan terhadap produk-produk terbaik dari kedua brand Piaggio Group di wilayah Madiun dan Jawa Timur," ucap Sutanto Yongky, Direktur PT Smart Mulia Abadi.
Promo Pembukaan DilerSebagai strategi menstimulasi konsumen, diler Motoplex Piaggio Vespa Madiun memberikan penawaran atau promo spesial dalam periode pembukaan diler.
Tawaran tersebut berlaku hingga 31 Juli 2023, berupa voucher pembelian unit sepeda motor sampai Rp 5 juta, voucher aksesori dan genuine Vespa apparel sampai dengan Rp1 juta. Bila tertarik berkunjung, dealer anyar ini berada di Jalan Mayjen Sungkono nomor 4, Madiun.
Sumber: Oto.com
Motor Listrik Mirip Vespa Banyak Beredar, Begini Respons Piaggio Indonesia
Peredaran motor listrik di Indonesia bisa terbilang cukup masif. Beragam model dari banyak pabrikan, baik lokal maupun China sudah membanjiri pasar roda dua Tanah Air.
Bahkan, dari sederetan motor listrik yang beredar, ada beberapa yang model yang desainnya mirip dengan Vespa.
Ayu Hapsari, PR & Communications Manager PT Piaggio Indonesia sedikit memberikan komentar terkait maraknya motor listrik yang desainnya mirip dengan skuter matik (skutik) ikonik asal Italia ini.
Ia menyebut, pihaknya masih cukup santai terkait fenomena tersebut, dan menyebutkan jika dilihat secara detail, sama sekali tidak mirip dengan Vespa.
"Itu sebesarnya wewenang headquarter. Apapun yang berhubungan dengan itu (motor listrik mirip Vespa) hubungannya ke headquarter," jelas Ayu, saat ditemui di bilangan Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.
Lalu, dengan banyaknya motor listrik yang mirip Vespa, apakah pihaknya akan melakukan gugatan kepada pabrikan yang bersangkutan?
"Kita tidak bisa melakukan, itu tugas headquarter. Fenomena itu bukan hanya di Indonesia, tapi terjadi juga di negara-negara lain," tegasnya.
Sebagai informasi, dari banyaknya motor listrik yang desainnya mirip Vespa, bisa jadi contoh adalah Uwinfly yang menawarkan T3S berdesain seperti Vespa S125.
Kemudian ada pula Goda yang menjual produknya di Tanah Air dengan varian 220 mirip . Keduanya dibanderol seharga Rp18 jutaan
Advertisement