Mengintip Kecanggihan Teknologi Chery Super Hybrid yang Baru Diperkenalkan di Indonesia

PT Chery Sales Indonesia (CSI) berkomitmen untuk menghadirkan kendaraan ramah lingkungan di pasar otomotif Tanah Air. Hal itu dibuktikan lewat perkenalan teknologi Chery Super Hybrid (CSH)

oleh Septian Pamungkas Diperbarui 25 Mar 2025, 04:02 WIB
Diterbitkan 25 Mar 2025, 04:02 WIB
Chery
Chery Sales Indonesia memperkenalkan teknologi Chery Super Hybrid di Jakarta. (Liputan6.com/Septian)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - PT Chery Sales Indonesia (CSI) berkomitmen untuk menghadirkan kendaraan ramah lingkungan di pasar otomotif Tanah Air. Hal itu dibuktikan lewat perkenalan teknologi Chery Super Hybrid (CSH) yang dilangsungkan di kawasan Senayan, Jakarta, Senin (24/3/2025).

Untuk diketahui, CSH merupakan teknologi plug-in hybrid electric vehicle (PHEV) yang menawarkan efisiensi bahan bakar tingkat tinggi. Menariknya, Indonesia akan menjadi negara pertama yang meluncurkan model perdana CSH dengan setir kanan.

Rifkie Setiawan selaku Head of Brand Department PT CSI menyatakan, Chery Super Hybrid menjadi sebuah terobosan inovatif khususnya di segmen hybrid, dengan performa lebih bertenaga dan efisiensi energi yang lebih baik dibandingkan hybrid konvensional.

Promosi 1
Chery
Mesin ACTECO Engine H4J15 yang menjadi andalan teknologi Chery Super Hybrid. (Liputan6.com/Septian)... Selengkapnya

"Teknologi ini ditenagai mesin canggih dengan torsi hingga 920 Nm dan akselerasi 0-100 km/jam dalam 5,4 detik (penggunaan di Tiggo 9 awd), serta telah terbukti mampu melakukan perjalanan sejauh 1.186 km dari Jakarta ke Bali tanpa perlu mengisi ulang daya atau bahan bakar (pada Tiggo 8)," jelasnya.

Chery Super Hybrid ditenagai mesin ACTECO Engine H4J15 dengan efisiensi termal mencapai 44,5 persen dan konsumsi bahan bakar 76+ km/liter.

Selain itu, disematkan Stepless Super Hybrid DHT yang memberikan efisiensi mekanis hingga 98,5 persen dengan standar keamanan terbaik.

 

Chery
Teknologi Chery Super Hybrid dibekali baterai lithium iron phosphate berstandar IP68. (Liputan6.com/Septian)... Selengkapnya

Baterai lithium iron phosphate berstandar IP68 menjadi kombinasi pelengkap, dimana tidak hanya tahan terhadap air, debu, dan suhu ekstrem hingga 95°C saja, namun mampu mengisi daya lebih cepat dari 30 persen ke 80 persen hanya dalam 20 menit.

Dirinya juga menyebut, CSH juga dipastikan aman dengan teknologi anti stalling atau mati mendadak dalam kecepatan tinggi.

"Secara keseluruhan, Chery Super Hybrid menawarkan High Energy Efficiency, High Performance, High Safety dan High Intelligence yang dihadirkan sebagai bentuk komitmen dan keseriusan kami dalam menghadirkan inovasi teknologi untuk diterapkan pada beberapa produk Chery kedepannya dan ini tidak lain special untuk Chery Family di Indonesia," sambungnya.

 

Penampilan Chery Tiggo 8 CSH

Chery
Chery Tiggo 8 CSH bakal segera diluncurkan di Indonesia. (Liputan6.com/Septian)... Selengkapnya

Dalam acara ini, turut dipamerkan Chery Tiggo 8 CSH dengan dua sistem penggerak, yakni penggerak roda depan (FWD) dan semua roda (AWD). Tiggo 8 CSH diperkirakan bakal menjadi model pertama Chery yang dibekali teknologi canggih ini. Lalu kapan akan dirilis?

"Ditunggu saja, (bakal diluncurkan) dalam waktu dekat, tidak lama-lama. Kalau saya bilang, kami memberikan opsi yang lebih baik kepada konsumen dengan harga yang pantas," ujar Budi Darmawan J, Sales Director PT CSI.

Disebutkan, Tiggo 8 CSH menggunakan platform yang sama dengan Jaecoo J7 SHS. Bedanya, Tiggo 8 CSH memiliki konfigurasi tujuh penumpang, sementara Jaecoo J7 hanya lima penumpang.

Selain Tiggo 8 CSH, Chery juga menyiapkan dua model lain yang bakal mengadopsi teknologi CSH. Namun untuk kedua model lainnya mereka masih menutup keran informasi dengan rapat.

Infografis Manfaat Berjalan Kaki Bagi Kesehatan
Infografis Manfaat Berjalan Kaki Bagi Kesehatan. Source: Kementerian Kesehatan Republik Indonesia... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Produksi Liputan6.com

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya