Liputan6.com, Jakarta Ribuan masyarakat Jambi berkumpul di Lapangan Eks MTQ, Taman Rimba, Kota Jambi, menghadiri Parade Kebudayaan se-Provinsi Jambi, sekaligus pertemuan dengan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 1, Hasan Basri Agus-Edi Purwanto.
Yang menarik, acara itu dihadiri juga oleh Presiden RI Kelima yang juga Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.
Pasangan Hasan Basri Agus (HBA)-Edi Purwanto memang diusung utamanya oleh PDI-P dan Partai Demokrat.
Sehingga di kalangan masyarakat Jambi, pasangan HBA-Edi Purwanto dikenal sebagai pasangan yang didukung oleh 3 presiden. Yakni Presiden Kelima Megawati, Presiden RI Keenam Susilo Bambang Yudhoyono, dan Presiden Joko Widodo.
Megawati Soekarnoputri menegaskan, dirinya yakin pasangan HBA-Edi Purwanto akan mampu membawa Jambi semakin maju. Apalagi, Hasan Basri Agus yang merupakan incumbent.
Advertisement
"Kami yakin pasangan Hasan Basri Agus-Edi Purwanto akan menjadi pemimpin yang baik untuk masyarakat Jambi, membangun dengan prinsip demi kesejahteraan rakyat," ujar Megawati, Sabtu 21 November 2015.
Meski tidak orasi, saat tiba di lokasi, bersama pasangan HBA-Edi Purwanto Megawati mengacungkan satu jari, mengajak masyarakat memilih pasangan nomor urut 1 itu di Pilkada serentak, 9 Desember nanti.
Megawati menugaskan Rieke Diah Pitaloka untuk berorasi.
Diungkapkan Rieke, Megawati menugaskannya karena mendengar bahwa lawan HBA-Edi selalu membanggakan keartisannya. Lawannya adalah pasangan Zumi Zola-Fachrori Umar. Zumi Zola dikenal sebagai mantan artis yang sebelumnya menjabat sebagai Bupati Tanjungjabung Timur.
"Bu Mega tadi bilang ke saya, emang partai kami juga tak punya artis?," Kata Rieke kepada warga yang hadir.
Disampaikan Rieke, pihaknya mendengar masih banyak ibu-ibu yang galau karena selalu dirayu untuk memilih calon kepala daerah yang ganteng. Yang dimaksud tentu Zumi Zola yang mantan artis.
"Katanya banyak ibu-ibu bingung karena saingannya ganteng. Saya ingatkan, apa ganteng itu cukup membuat rakyat sejahtera?," tanya Rieke.
Dijawab kompak oleh warga, "tidak."
"Maka jangan main-main memilih pemimpin. Pilihlah gubernur yang terbukti membawa Jambi ke kancah nasional dengan prestasi," ujar Rieke.
Sementara Hasan Basri Agus menyatakan pihaknya merasa bangga bisa menghadirkan seorang presiden dalam proses pertemuan dengan warga di Jambi. Bagi dia, itu bisa menjadi motivasi besar bagi pihaknya untuk semakin bekerja keras memenangkan pilkada nanti.
"Kedatangan Ibu Mega ini, siang hari ini, memotivasi kita untuk berjuang. Beliau mendoakan dan mendukung kami agar sukses," kata Hasan. (Ron/Vra)