Polda Sulsel: Pilkada Hanya di Takalar, Polisi Tetap Harus Siaga

Kapolres Takalar AKBP Iskandar menambahkan situasi dan kondisi menjelang Pilkada Takalar saat ini dalam keadaan kondusif.

oleh Liputan6 diperbarui 09 Feb 2017, 07:43 WIB
Diterbitkan 09 Feb 2017, 07:43 WIB
Ilustrasi pilkada serentak (Liputan6.com/Yoshiro)
Ilustrasi pilkada serentak (Liputan6.com/Yoshiro)

Liputan6.com, Makassar - Polisi bersama unsur forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda) Kabupaten Takalar menggelar rapat koordinasi menjelang pilkada setempat.

"Di Sulsel tahun ini yang menggelar pilkada hanya satu kabupaten di Takalar. Tapi meskipun hanya satu, aparat keamanan harus tetap siaga untuk memastikan jalannya pilkada itu aman dan terkendali," ujar Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Dicky Sondani di Makassar, Rabu 8 Februari 2017.

Dia mengatakan, rakor bersama unsur forkopimda yang dihadiri Wakapolda Sulsel Brigjen Pol Gatot Eddy Pramono karena pihaknya tidak ingin dalam pelaksanaan pilkada itu bermasalah hingga menimbulkan situasi yang tidak kondusif.

Oleh karena itu, kata dia, kehadiran Wakapolda Sulsel pada rakor tersebut untuk memberikan motivasi dan penekanan kepada anggota polisi yang telah diterjunkan untuk pengamanan pilkada, baik pengamanan secara terbuka maupun tertutup.

"Kita akan berusaha secara maksimal untuk menjaga sitausi dan kondisi keamanan tetap kondusif agar pelaksanaan pilkada di daerah itu dapat berjalan aman dan lancar," kata Dicky seperti dilansir dari Antara.

Wakapolda Sulsel Brigjen Pol Gatot Eddy Pramono dalam pengarahannya mengharapkan aparat Bhabinkamtibmas dan Babinsa agar terus berkoordinasi dan segera melaporkan kejadian di wilayahnya sekecil apapun.

Situasi Kondusif

Sementara itu Kapolres Takalar AKBP Iskandar menambahkan situasi dan kondisi menjelang Pilkada Takalar saat ini dalam keadaan kondusif, dan diharapkan pelaksanaan pesta demokrasi itu dapar berjalan lancar tanpa ada halangan sedikitpun.

"Sejauh ini situasi Pilkada Takalar masih kondusif dan tidak ada gesekan yang memicu timbulnya konflik. Oleh karena itu kita berharap agar pelaksanaan pilkada berjalan baik sampai selesai seluruh tahapan," ujar Iskandar.

Iskandar berharap seluruh personel Polri/PNS Polres Takalar dan BKO Brimob Polda Sulsel agar senantiasa tetap menjaga netralitasnya dalam perhelatan pilkada serentak pada 15 Februari 2017.

"Pilkada Takalar hanya diikuti dua pasangan calon yang tingkat kerawanannya sangat tinggi. Oleh karena itu diharapkan seluruh aparat menjaga kamtibmas, dan melaksanakan perpolisian masyarakat, melakukan penindakan hukum sesuai aturan yang berlaku, serta selalu menjadi pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat," kata dia.

Iskandar menyebutkan, tingkat kepercayaan masyarakat terhadap kinerja Polri saat ini meningkat mencapai 71,1 persen, sehingga diharapkan aparat kepolisian bisa semakin meningkat kinerjanya.

Pilkada Takalar yang akan digelar Rabu 15 Feburari 2017 diikuti dua pasangan calon bupati dan wakil bupati periode 2017-2022, yakni pasangan calon petahana, Burhanudin Baharuddin-Natsir Ibrahim, dan pasangan Syamsari Kitta-Achmad Dg Se're.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya