Didukung Majelis Taklim, Ma'ruf Amin Yakin Raih 60 Persen Suara di Jakarta

Ma'ruf optimis perolehan suara 60 persen bisa diraih.

oleh Putu Merta Surya Putra diperbarui 09 Apr 2019, 06:12 WIB
Diterbitkan 09 Apr 2019, 06:12 WIB
Ma'ruf Amin
Cawapres nomor urut 01 Ma'ruf Amin menyampaikan pendapatnya saat debat cawapres 2019 di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (17/3). (Liputan6.com/Johan Tallo)

Liputan6.com, Jakarta - Calon wakil presiden nomor urut 02 Ma'ruf Amin, menyampaikan terima kasih atas dukungan para anggota Majelis Taklim. Ia yakin dengan dukungan ini bakal mempertebal perolehan suara di Jakarta.

Hal ini disampaikan Ma'ruf saat hadir dalam acara Majelis Taklim Bershalawat yang digelar di Istora Senayan, Jakarta, Senin 8 April 2019.

"Sangat pengaruh, karena Majelis Taklim itu kan punya jamaah. Karena itu, dia akan memberikan efek besar terhadap ajakan kepada para jamaahnya," kata Ma'ruf.

Ma'ruf optimis perolehan suara 60 persen bisa diraih. Apalagi, ia mendapat dukungan dari para anggota Majelis Taklim.

"Ya Jakarta kita minimal 60. Karena ada kekuatan ibu-ibu Majelis Taklim. InsyaAllah, mudahan-mudahan," ungkap Mustasyar Pengurus Besar Nadhatul Ulama (PBNU) ini.

Di tempat yang sama, Pembina Halaqah Majelis Taklim, Ida Faiziyah memastikan bahwa pihaknya akan berusaha mewujudkan target 60 persen suara di Jakarta.

"Mendoakan agar Pak Jokowi dan Ma'ruf Amin diberi kekuatan untuk memimpin Indonesia dari 2019-2024. Siapa baju putih yang menarik hati yang akan dipilih pada 17 April? Jokowi-Ma'ruf Amin," ungkap Ida.

Wanita yang pernah maju sebagai calon wakil gubernur Jawa Tengah ini, menuturkan, pihaknya akan selalu mengedepankan kedamaian dalam Pilpres kali ini. 

"Itu yang kita dorong, agar pemilunya damai dan melahirkan pemimpin yang bisa membawa Indonesia lebih maju lagi," tukasnya.

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

Sempat Bernyanyi

tgb
Kampanye terbuka cawapres Ma'ruf Amin dan mantan Gubernur NTB Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi di Lapangan Nasional Selong, Lombok Timur, NTB, Selasa (2/4/2019). (Liputan6.com/Putu Merta Surya Putra)

Dalam kampanye kali ini, Ma'ru sempat menyanyi dan mengajak para ribuan jemaah yang hadir ikut mendendangkan bersamanya. Lagu yang dinyanyikan adalah gubahan lagu dari Garuda Di dadaku.

"Jokowi presidenku, Kiai Ma'ruf wakil presidenku. Ku yakin kali ini pasti menang. Kobarkan semangatmu, tentukan pilihanmu. Ku yakin 01 pasti menang," nyanyi Ma'ruf di lokasi.

Dia pun mengaku baru kali ini ia bernyanyi di hadapan orang banyak. "Saya ini enggak pernah nyanyi, tapi kali ini depan ibu-ibu saya nyanyi," ungkap Ma'ruf.

Dia pun berharap dengan dukungan para kaum ibu-ibu, pasangan calon nomor urut 01 menang dalam Pilpres 2019.

"Mudah-mudahan kita menang. InsyaAllah menang. Apalagi ibu-ibu sudah tekadnya memenangkan 01, InsyaAllah kita menang," jelas Ma'ruf Amin.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya