Berulangtahun Saat Mendaftar ke KPU, Siti Nur Azizah Berharap Menang Pilkada Tangsel

Anak Wakil Presiden Ma'aruf Amin, Siti Nur Azizah, bersama Ruhamaben, menjadi pasangan bakal calon wali kota dan wakil wali kota kedua, mendaftarkan diri ke KPU.

oleh Pramita Tristiawati diperbarui 05 Sep 2020, 14:16 WIB
Diterbitkan 05 Sep 2020, 14:16 WIB
Anak Wakil Presiden Ma'aruf Amin, Siti Nur Azizah, bersama Ruhamaben, menjadi pasangan bakal calon wali kota dan wakil wali kota kedua, mendaftarkan diri ke KPU
Anak Wakil Presiden Ma'aruf Amin, Siti Nur Azizah, bersama Ruhamaben, menjadi pasangan bakal calon wali kota dan wakil wali kota kedua, mendaftarkan diri ke KPU... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Anak Wakil Presiden Ma'aruf Amin, Siti Nur Azizah, bersama Ruhamaben, menjadi pasangan bakal calon wali kota dan wakil wali kota kedua, mendaftarkan diri ke KPU Kota Tangerang Selatan (Tangsel). Tidak seperti pendaftaran pasangan sebelumnya, kali ini terpantau sedikit massa yang hadir dengan pengawalan yang ketat.

Sebelum mendatangi KPU, Azizah bersama Ruhamaben serta pendukungnya mendatangi Taman Makam Pahlawan (TMP) Seribu untuk berziarah.

Pendaftaran calon Wali Kota Tangsel menjadi momen spesial bagi Azizah, karena bertepatan dengan hari ulang tahunnya yang ke-48.

Di hari ulang tahunnya, Azizah berharap bisa mendapatkan kado kemenangan di Pilkada Tangsel. Karena, Azizah dan Ruhamaben ingin memberikan manfaat bagi masyarakat Tangsel.

"Ya, saya berharap bisa memenangkan Pilkada ini dengan Pak Ruhamaben, dan kami harap bisa memberikan manfaat bagi masyarakat Tangsel," terang Azizah di Kantor KPU Tangsel, Sabtu (5/9/2020).

Azizah juga menyebutkan, jika Maruf Amin telah berpesan agar dirinya bersungguh-sungguh memperjuangkan meraih kemenangan dalam Pilkada Tangsel.

"Abah bilang, untuk mempersiapkan dengan sungguh-sungguh," katanya.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Pesan Ma'ruf Amin

Wapres Ma'aruf Amin juga meminta dua hal padanya dan Ruhamaben. Pertama, meluruskan niat dan kedua mempersiapkan dengan sungguh-sungguh upaya keduanya dan tim.

"Perjuangan kita untuk bisa memenangkan kontestasi Pilkada Kota Tangsel ini, kami semua sudah siap dalam Pilkada di 2020 ini," ungkapnya.

Sementara itu, Ruhamaben mengatakan bahwa dirinya percaya bisa merebut kemenangan bersama Azizah.

"Saya percaya, kami bisa melakukannya untuk Tangsel. Untuk bu Azizah, selamat ulang tahun, semoga selalu diberkati nikmat kesehatan, umur panjang, serta kebahagiaan," ujar Ruhamaben.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya