Respons Kaesang Usai Dipasangkan dengan Irjen Ahmad Luthfi di Pilgub Jateng 2024

Kaesang belum bisa memberikan jawaban apakah dirinya akan maju di Pilgub Jateng atau tidak. Karena, ia masih menunggu hingga masa akhir pendaftaran.

oleh Tim News diperbarui 13 Jul 2024, 02:02 WIB
Diterbitkan 13 Jul 2024, 02:02 WIB
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep safari politik ke Saomlaki, Maluku. Di sana ia meninjau rumah sakit di Saomlaki yang dikeluhkan oleh masyarakat lokal. (Foto: Istimewa).

Liputan6.com, Jakarta - Partai Gerindra mengaku terbuka untuk mengusung Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep untuk berpasangan dengan Kapolda Jawa Tengah Irjen Ahmad Luthfi di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah.

Merespons hal itu, Kaesang berterima kasih dengan partai pimpinan Presiden terpilih periode 2024-2029 Prabowo Subianto yang telah menyatakan dukungan untuknya di Jateng.

"Terus tadi mengenai Jawa Tengah, saya terima kasih juga kepada Gerindra karena sudah membuka saya berpasangan dengan Pak Ahmad Luthfi," kata Kaesang kepada wartawan di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Kamis (11/7/2024) malam.

Meski begitu, ia belum bisa memberikan jawaban apakah dirinya akan maju di Pilgub Jateng atau tidak. Karena, ia masih menunggu hingga masa akhir pendaftaran.

"Tapi sekali lagi izinkan saya, karena nanti kan 27 Agustus ini masih 49 hari lagi, mohon ditunggu aja," ujarnya.

Sebelumnya, Partai Gerindra mengaku terbuka mengusung pasangan Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep-Kapolda Jawa Tengah Irjen Ahmad Luthfi. Keduanya diusung untuk maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah (Jateng) 2024.

"Semua daerah ini kan belum ada yang fix (pasti). Saya pikir belum ada satu pun yang resmi. Jadi, segala kemungkinan masih bisa terbuka," kata Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (10/7).

Menurutnya, keduanya itu berpeluang untuk dipasangkan karena memang dianggap sangat kuat di Jawa Tengah. Mengingat, survei Kaesang tinggi disana.

"Kaesang sangat kuat di Jawa Tengah, Luthfi juga kuat, tinggal nanti dibicarakan di level koalisi seperti apa," ujarnya.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Survei LSI

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep dalam Konsolidasi Akbar PSI dan Relawan Jokowi di Sentul International Convention Center, Minggu (21/1/2024). (Foto: Istimewa).

Lembaga survei Indikator Politik Indonesia mengungkapkan, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep menjadi bakal calon gubernur (bacagub) kedua terpopuler di Pilkada Jawa Tengah.

“Popularitas Kaesang sangat tinggi, hampir 85 persen,” kata Peneliti Utama Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi saat memaparkan hasil survei secara daring, Minggu 7 Juli 2024.

Sementara itu, Burhanuddin mengungkapkan bahwa pesohor Raffi Ahmad menjadi bacagub terpopuler di Pilkada Jateng.

“Wajar karena Raffi Ahmad ini artis. Kalau tiap puasa dari sebelum sahur sampai mau tidur ada dia terus di TV,” ujarnya.

 


Elektabilitas Rendah

Walaupun demikian, dia menyebut meskipun Raffi terpopuler, tetapi elektabilitasnya rendah. Misalnya, kata dia, Raffi hanya meraih 0,8 persen sebagai bacagub yang menjadi top of mind atau disebut pertama kali oleh responden untuk di Pilkada Jateng.

“Mungkin karena Raffi dianggap tidak pas menjadi calon kepala daerah karena dia selama ini branding-nya (citra) sebagai artis, selebriti,” jelasnya.

Adapun nama bacagub lainnya, lanjut dia, masih kurang populer dibandingkan Kaesang dan Raffi. Akan tetapi, kata dia, mereka masih mempunyai ruang atau manuver yang cukup luas untuk meningkatkan popularitas dan juga elektabilitas.

 

Reporter: Nur Habibie

Sumber: Merdeka.com

Infografis Kaesang Pangarep Jadi Ketum PSI. (Liputan6.com/Abdillah
Infografis Kaesang Pangarep Jadi Ketum PSI. (Liputan6.com/Abdillah
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya