Demokrat Usung Riza Patria-Marshel di Pilkada Tangsel, AHY: Selamat Ya

Surat rekomendasi tersebut, diserahkan langsung oleh Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) kepada Riza dan Marshel, di Kantor DPP Partai Demokrat.

oleh Tim News diperbarui 21 Jul 2024, 08:34 WIB
Diterbitkan 21 Jul 2024, 08:31 WIB
DPP Partai Demokrat resmi memberikan surat rekomendasi kepada pasangan Ahmad Riza Patria dan Marshel Widianto sebagai bakal calon wali kota dan wakil wali kota Tangerang Selatan 2024.
DPP Partai Demokrat resmi memberikan surat rekomendasi kepada pasangan Ahmad Riza Patria dan Marshel Widianto sebagai bakal calon wali kota dan wakil wali kota Tangerang Selatan 2024. (Merdeka.com/ Alma Fikhasari)

Liputan6.com, Jakarta - DPP Partai Demokrat resmi memberikan surat rekomendasi kepada pasangan Ahmad Riza Patria dan Marshel Widianto sebagai bakal calon wali kota dan wakil wali kota Tangerang Selatan 2024.

Surat rekomendasi tersebut, diserahkan langsung oleh Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) kepada Riza dan Marshel, di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat.

"Selamat ya," kata AHY sambil menyalami Riza dan Marshel pada Sabtu 20 Juli 2024.

Usai menyalami AHY dan menerima surat rekomendasi, Marshel sempat memberikan gestur hormat.

"Respect," ucap Marshel.

DPP Partai Demokrat menyampaikan surat rekomendasi kepada 63 pasangan calon bupati dan wakil bupati serta calon wali kota dan wakil wali kota.

Surat rekomendasi tersebut sebagai tanda dukungan secara resmi yang diberikan Partai Demokrat. AHY selaku ketua umum partai menyerahkan secara langsung surat rekomendasi kepada pasangan calon bupati dan wakil bupati serta calon wali kota dan wakil wali kota

Partai Demokrat juga memberikan surat rekomendasi kepada Eri Cahyadi dan Armuji sebagai calon wali kota dan wakil wali kota Surabaya di Pilkada 2024. Surat tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta.

"Selamat, Pak," kata AHY, sambil menyalami keduanya.

Eri dan Armuji merupakan kader PDIP. Selain Demokrat, Eri telah diusung sejumlah partai politik, di antaranya PDIP, PKB, PKS hingga PAN.

Selain Eri-Armuji, AHY juga memberikan dukungan kepada tiga pasangan calon kepala daerah lainnya di Jawa Timur. Surat rekomendasi diberikan kepada Setyo Wahono-Nurul Azizah di Pilkada Bojonegoro, kemudian pasangan Karna Suswandi-Khoirani di Pilkada Situbondo, dan Maidi-Bagus Panuntun di Pilkada Kota Madiun.

Partai Koalisi Indonesia Maju Beda Pilihan di Pilgub Banten, AHY: Bentuk Kedewasaan Politik

Senyum Hangat AHY Sambut Kedatangan Airlangga Hartarto di Puri Cikeas
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (kiri) bersama Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto bersama bersiap memberi keterangan kepada wartawan. Kedua pemimpin partai politik juga menyampaikan beberapa hal terkait perkembangan situasi dan kondisi perpolitikan di Indonesia. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyebut perbedaan sikap partai politik anggota Koalisi Indonesia Maju (KIM) pada pilkada Provinsi Banten sebagai bentuk kedewasaan dalam berpolitik.

Dia yakin partai-partai anggota KIM, meskipun mendukung pasangan bakal calon berbeda, tetap saling menghormati pilihan masing-masing.

"Tidak berarti KIM tidak kompak, tidak berarti KIM tidak solid, karena kami memiliki visi, misi yang jauh lebih besar dari urusan pilkada satu dengan pilkada lain. Kami melihat Indonesia, bangsa ini, fokus pada upaya membentuk pemerintahan ke depan yang juga efektif, solid, yang juga bisa menjawab berbagai tantangan bangsa ke depan,” kata AHY menjawab pertanyaan wartawan seusai memberikan surat rekomendasi Partai Demokrat untuk pasangan bakal calon gubernur-wakil gubernur di empat provinsi di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta, Jumat (19/7/2024) malam, seperti dilansir Antara.

Dia kembali menegaskan adanya perbedaan sikap partai-partai KIM di beberapa provinsi merupakan dinamika yang biasa terjadi karena konstelasi pemilihan kepala daerah berbeda dengan pemilihan presiden.

"Itu hanya bagian dalam kedewasaan dan proses demokrasi dan politik di Indonesia, tetapi sekali lagi, ini merupakan sesuatu yang Insya Allah kami semua bisa saling menerima dan menghormati satu sama lain," kata Ketua Umum DPP Partai Demokrat.

Golkar Belum Keluarkan SK

Bakal calon gubernur Banten Airin Rachmi Diany hadir dalam diskusi Uji Gagasan dan Visi Calon Pemimpin yang digelar di Aula Universitas Matla'ul Anwar, Pandeglang, Rabu (17/7/2024).
Bakal calon gubernur Banten Airin Rachmi Diany hadir dalam diskusi Uji Gagasan dan Visi Calon Pemimpin yang digelar di Aula Universitas Matla'ul Anwar, Pandeglang, Rabu (17/7/2024).

Di Banten, Partai Demokrat bergabung dalam kubu Partai Gerindra, PAN, PKS, Nasdem, PKB, PPP, dan PSI mendukung pasangan Andra Soni dan Raden Achmad Dimyati Natakusumah.

Andra, yang merupakan kader Partai Gerindra, dan Dimyati Natakusumah, kader PKS, kemungkinan bakal berhadapan dengan calon kuat dari Partai Golkar Airin Rachmi Diany.

Sejauh ini, Partai Golkar belum mengeluarkan surat keputusan mengusung Airin, meskipun surat instruksi kepada dia telah diberikan beberapa waktu lalu.

Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar Lodewijk F. Paulus saat jumpa pers di Jakarta, Kamis (18/7) memperkirakan dalam 1–2 minggu ke depan Partai Golkar akan mengumumkan pasangan Airin di hadapan publik.

 

 

 

Reporter: Alma Fikhasari

Sumber: Merdeka.com

Infografis Bursa Kandidat dan Prediksi Koalisi Pilkada Jakarta 2024. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Bursa Kandidat dan Prediksi Koalisi Pilkada Jakarta 2024. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya