FOTO: 5 Anak Artis Ini Tak Kalah Cantik dari Ibunya

oleh Liputan6 diperbarui 23 Jun 2022, 14:19 WIB
Diterbitkan 23 Jul 2019, 19:30 WIB
Ibu dan Anak Seleb (Titi DJ dan Stephanie Poetri)
Memiliki paras yang rupawan biasanya memiliki keturunan yang tak kalah rupawan. Selain memiliki paras rupawan, lima anak seleb berikut ini juga memiliki kahlian dan ketenaran yang tak kalah dari orangtuanya.
Foto 1 dari 5
Ibu dan Anak Seleb (Titi DJ dan Stephanie Poetri)
Stephanie Poetri merupakan anak kandung dari salah satu diva Indonesia, Titi DJ. Stephanie mengikuti jejak ibunya di dunia tarik suara. Single terbarunya bertajuk 'I Love You 3000' pernah menempati trending di Youtube dengan jumlah viewers saat ini mencapai 23 juta. (Liputan6.com/IG/stephaniepoetri)
Foto 2 dari 5
Ibu dan Anak Seleb (Wulan Guritno dan Shalom Razade)
Shalom Razade menjadi sorotan publik karena parasnya yang tak kalah cantik dari ibunya, Wulan Guritno. Beberapa kali dia mengunggah foto bersama ibunya dan mereka terlihat seperti teman sebaya. (Liputan6.com/IG/sharazaaa)
Foto 3 dari 5
Ibu dan Anak Seleb (Sophia Latjuba dan Eva Celia)
Eva Celia dan Sophia Latjuba bisa dibilang duet maut karena ibu dan anak ini sangat multi talenta. Selain mengikuti jejak ibunya di dunia model, Eva Celia juga sering bermain film dan kini dia fokus di bidang musik. (Liputan6.com/IG/evacelia)
Foto 4 dari 5
Ibu dan Anak Seleb (Ina Indayanti dan Valerie Thomas)
Selanjutnya yaitu Valerie Thomas, anak dari pasangan Ina Indayanti dan Jeremy Thomas. Walau wajah Valerie lebih mirip ayahnya, kecantikan ibunya juga menurun kepadanya. Kini dia fokus di dunia perfilman. (Liputan6.com/IG/inathomas)
Foto 5 dari 5
Ibu dan Anak Seleb (Reza Artamevia dan Aaliyah Massaid)
Aaliyah Massaid terkenal sebagai penyanyi pendatang baru yang potensial. Ternyata, bakatnya itu menurun dari ibunya yang juga penyanyi ternama di Indonesia yaitu Reza Artamevia. (Liputan6.com/IG/aaliyah.massaid)