FOTO: Menteri Yohana Turunkan Pagu Anggaran Kementerian PPPA

oleh Arnaz Sofian, diperbarui 23 Jun 2022, 14:09 WIB
Diterbitkan 04 Sep 2019, 17:23 WIB
Menteri Yohana Turunkan Pagu Anggaran Kementerian PPPA
Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) menurunkan pagu anggaran tahun 2020 menjadi Rp 273,6 miliar dari anggaran tahun 2019 sebesar Rp 493,6 miliar.
Foto 1 dari 7
Menteri Yohana Turunkan Pagu Anggaran Kementerian PPPA
Menteri PPPA Yohana Yambise (tengah) memberi penjelasan kepada Komisi VIII DPR dalam rapat kerja di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (4/9/2019). Yohana menurunkan pagu anggaran tahun 2020 untuk kementerian yang dipimpinnya. (Liputan6.com/JohanTallo)
Foto 2 dari 7
Menteri Yohana Turunkan Pagu Anggaran Kementerian PPPA
Menteri PPPA Yohana Yambise memberi penjelasan kepada Komisi VIII DPR dalam rapat kerja di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (4/9/2019). Jika kementerian lain mengajukan penambahan pagu anggaran, Kementerian PPPA malah menurunkan pagu anggaran 2020. (Liputan6.com/JohanTallo)
Foto 3 dari 7
Menteri Yohana Turunkan Pagu Anggaran Kementerian PPPA
Menteri PPPA Yohana Yambise memberi penjelasan kepada Komisi VIII DPR dalam rapat kerja di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (4/9/2019). Yohana mengatakan pagu anggaran kementeriannya tahun 2020 adalah sebesar Rp 273,6 miliar. (Liputan6.com/JohanTallo)
Foto 4 dari 7
Menteri Yohana Turunkan Pagu Anggaran Kementerian PPPA
Menteri PPPA Yohana Yambise memberi penjelasan kepada Komisi VIII DPR dalam rapat kerja di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (4/9/2019). Pagu anggaran yang diajukan Yohana mengalami penurunan dari anggaran tahun 2019 sebesar Rp 493,6 miliar. (Liputan6.com/JohanTallo)
Foto 5 dari 7
Menteri Yohana Turunkan Pagu Anggaran Kementerian PPPA
Menteri PPPA Yohana Yambise (tengah) saat rapat kerja bersama Komisi VIII DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (4/9/2019). Penurunan pagu anggaran Kementerian PPPA tahun 2020 membuat geram anggota Komisi VIII DPR. (Liputan6.com/JohanTallo)
Foto 6 dari 7
Menteri Yohana Turunkan Pagu Anggaran Kementerian PPPA
Menteri PPPA Yohana Yambise (kiri) saat rapat kerja bersama Komisi VIII DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (4/9/2019). Komisi VIII menilai pagu anggaran Kementerian PPPA tahun 2020 yang diajukan tidak sesuai dengan angka kekerasan terhadap perempuan dan anak. (Liputan6.com/JohanTallo)
Foto 7 dari 7
Menteri Yohana Turunkan Pagu Anggaran Kementerian PPPA
Menteri PPPA Yohana Yambise saat rapat kerja bersama Komisi VIII DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (4/9/2019). Menurut Yohana, Presiden Joko Widodo dan Menkeu Sri Mulyani mengembalikan anggaran seluruh kementerian seperti pada tahun 2014 yang lalu. (Liputan6.com/JohanTallo)