FOTO: Peringati Hari Kartini, BTN Dukung Pemberdayaan Perempuan

oleh Ferbian Pradolo, diperbarui 21 Apr 2021, 23:48 WIB
Diterbitkan 21 Apr 2021 23:44 WIB
Peringati Hari Kartini, BTN Dukung Pemberdayaan Perempuan Berkualitas
Bank BTN juga berupaya meningkat jumlah pemimpin perempuan menjadi 18% dari total pimpinan di perusahaan.
Foto 1 dari 4
Peringati Hari Kartini, BTN Dukung Pemberdayaan Perempuan Berkualitas
Komunitas Srikandi BTN dalam acara Peringatan Hari Kartini di Menara BTN, Jakarta, Rabu (21/04/2021). Komunitas Srikandi tersebut dibentuk agar para karyawan wanita di Bank BTN dapat memiliki karir yang mumpuni di perusahaan sambil tetap menjalani peran ibu. (Liputan6.com/Pool/BTN)
Foto 2 dari 4
Peringati Hari Kartini, BTN Dukung Pemberdayaan Perempuan Berkualitas
Jajaran Direksi Bank BTN dan Komunitas Srikandi dalam acara Peringatan Hari Kartini di Menara BTN, Jakarta, Rabu (21/04/2021). Melalui komunitas tersebut, Bank BTN juga berupaya meningkat jumlah pemimpin perempuan menjadi 18% dari total pimpinan di perusahaan tersebut. (Liputan6.com/Pool/BTN)
Foto 3 dari 4
Peringati Hari Kartini, BTN Dukung Pemberdayaan Perempuan Berkualitas
Direktur Utama PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. Haru Koesmahargyo memberikan sambutan dalam acara Peringatan Hari Kartini di Menara BTN, Jakarta, Rabu (21/04/2021). Dalam acara tersebut, Bank BTN juga meluncurkan Komunitas Srikandi BTN. (Liputan6.com/Pool/BTN)
Foto 4 dari 4
Peringati Hari Kartini, BTN Dukung Pemberdayaan Perempuan Berkualitas
Direktur Utama PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. Haru Koesmahargyo berbincang dengan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi secara daring pada acara Peringatan Hari Kartini di Menara BTN, Jakarta, Rabu (21/04/2021). (Liputan6.com/Pool/BTN)