Pesan Inul Daratista untuk Ayah Ibu Farel Prayoga: Tak Perlu Menggubris Orang Yang Tidak Suka

oleh Wayan Diananto, diperbarui 30 Agu 2022, 09:20 WIB
Diterbitkan 30 Agu 2022 09:20 WIB
Pesan Inul Daratista untuk Orangtua Farel Prayoga
Inul Daratista bertemu Farel Prayoga dalam program yang dipandunya. Si Goyang Ngebor punya pesan khusus buat orangtua pelantun "Ojo Dibandingke."
Foto 1 dari 5
Pesan Inul Daratista untuk Orangtua Farel Prayoga
Baru-baru ini, Inul Daratista dan Adam Suseno bertemu Farel Prayoga, penyanyi cilik yang menggoyang Istana Negara Jakarta lewat hit “Ojo Dibandingke” dalam perayaan HUT RI ke-77. Si Goyang Ngebor tak dapat menutupi rasa kagum pada Farel Prayoga yang sukses bikin Presiden Jokowi, Ibu Negara, dan sejumlah pejabat publik bergoyang. Ia punya pesan khusus buat orangtua Farel Prayoga. (Foto: Dok. Instagram @inul.d)
Foto 2 dari 5
Pesan Inul Daratista untuk Orangtua Farel Prayoga
Mengunggah foto-foto bareng Farel Prayoga dan keluarga di akun Instagram terverifikasinya, pada 23 Agustus 2022, Inul Daratista mengingatkan bahwa hasil tak akan mengkhianati usaha. Doa juga tak kalah penting. “Seberapa kerasnya kerjamu, berdoalah agar kamu bisa didatangin keberuntungan, biar komplit. Sukses ya nak,” bintang sinetron Kenapa Harus Inul? mengingatkan. (Foto: Dok. Instagram @inul.d)
Foto 3 dari 5
Pesan Inul Daratista untuk Orangtua Farel Prayoga
Inul Daratista kemudian mengirim pesan dalam Bahasa Jawa untuk ayah ibu Farel Prayoga. Konskuensi popularitas adalah lahirnya para penggemar sekaligus pembenci. “Ayah ibu, tak usah takut. Tak usah menggubris mereka yang tidak suka. Dukung anaknya makin banyak prestasi biar para pembenci tambah gila sendiri,” sambung Inul Daratista. (Foto: Dok. Instagram @inul.d)
Foto 4 dari 5
Pesan Inul Daratista untuk Orangtua Farel Prayoga
Di pengujung pesan, pelantun “Kocok-kocok” dan “Masa Lalu” menyemangati Farel Prayoga agar terus maju. Jangan terlalu sering menoleh ke belakang. Ini saatnya berlari lebih kencang. “Maju terus, enggak usah melihat ke belakang. Kalau perlu lari lebih kencang dengan melahirkan banyak karya. Jalan sudah lapang, lanjutkan berkarya tapi jangan lupa sekolahnya. Ora et labora,” cetus Inul Daratista. (Foto: Dok. Instagram @inul.d)
Foto 5 dari 5
Pesan Inul Daratista untuk Orangtua Farel Prayoga
Inul Daratista dikenal rendah hati dan ramah terhadap para pendatang baru. Pemilik album Goyang Inul tak ragu berterima kasih kepada Farel Prayoga karena mau jadi bintang tamu program yang dipandunya. “Cah Bagus Farrel Prayoga. Bunda berterima kasih sekali sama kamu sdh mau mampir pagi2 ke program bunda,” tulis Inul Daratista seraya mendoakan manajemen Farel Prayoga makin sukses ke depan. (Foto: Dok. Instagram @inul.d)