HEADLINE HARI INI
Foto 1 dari 6
Erina Gudono kembali berada di bawah lampu sorot publik setelah dikabarkan akan menikah dengan putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep, Desember 2022. Kabar ini kali pertama tersiar dari sambutan Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa, kala menghadiri acara menggantikan Gibran Rakabuming Raka yang sedang di Yogyakarta, baru-baru ini. (Foto: Dok. Instagram @arifinphotos)
Foto 2 dari 6
Publik lantas mengingat kembali kiprah Erina Gudono di industri hiburan Tanah Air. Ia adalah Puteri Indonesia Yogyakarta 2022, kelahiran Amerika Serikat, 11 Desember 1996. Tak henti sampai di sini, sejumlah media menyorot rekam jejak pendidikannya, yang ternyata lulusan Manajemen Keuangan di UGM dan Master of Public Administration di Columbia University. (Foto: Dok. Instagram @arifinphotos)
Foto 3 dari 6
Foto yang sama juga diunggah Erina Gudono di akun Instagram pribadinya. Selain mencantumkan siapa saja yang berperan dalam sesi pemotretan, ia menulis status teks ringkas. “Manunggaling kawula Gusti,” tulis Erina Gudono ringkas. Berbagai sumber menyebut ini filosofi agung yang dianut Keraton dan masyarakat Daerah Istimewa Yogyakarta. (Foto: Dok. Instagram @erinagudono)
Foto 4 dari 6
Berita Terkait
Foto lain menampilkan Erina Gudono dalam balutan gaun rilisan Rianty Batik berwarna dasar hitam dengan lengan pendek dari brokat. Ia duduk berkawan mainan tradisional dakon. Erina Gudono membuat netizen jatuh hati berkat riasan wajah natural dari Maura Pavita. Ia membiarkan rambutnya tergerai di sisi kanan. Tata rambut ini dikerjakan Arya Kusuma. (Foto: Dok. Instagram @arifinphotos)
Foto 5 dari 6
Penampilan santun Erina Gudono yang merefleksikan budaya luhur Indonesia memenangkan hati warganet. “Ayu tenan,” akun @tito**** menulis di kolom komentar. “Definisi cantik yang bikin speechless. Fotonya pun keren,” sahut @alam****. Erina Gudono pun berterima kasih pada sang fotografer. “Matur nuwun Mas, mantap,” cuitnya. (Foto: Dok. Instagram @arifinphotos)
Foto 6 dari 6
Diberitakan sebelumnya, Gibran Rakabuming Raka membocorkan rencana pernikahan Erina Gudono dan Kaesang Pangarep kepada awak media di Solo. “Pasti ada panitianya tapi nanti tanya Kaesang ya. Sudah, pasti sudah dibentuk kan tinggal sedelo (sebentar),” katanya. Terkait detail lokasi dan waktu, Wali Kota Solo enggan membocorkan. “Takon Kaesang wae ya (Tanya Kaesang saja, ya). Nanti tanya Kaesang saja ya,” cetus Gibran Rakabuming, baru-baru ini. (Foto: Dok. Instagram @arifinphotos)