Annisa Pohan Temani SBY Kunjungi Jerman, Jumpa Anggota Perhimpunan Pelajar Indonesia Hingga Bunda Corla

oleh Wayan Diananto, diperbarui 04 Nov 2022, 22:17 WIB
Diterbitkan 05 Nov 2022, 11:20 WIB
Annisa Pohan di Jerman, Bertemu Anggota PPI Hingga Bunda Corla
Annisa Pohan berbagi momen selama berada di Jerman menemani Agus Yudhoyono dan mertua terkasih, mantan Presiden SBY. Ia bertemu Bunda Corla.
Foto 1 dari 7
Annisa Pohan di Jerman, Bertemu Anggota PPI Hingga Bunda Corla
Annisa Pohan berkunjung ke Jerman menemani sang suami, Agus Yudhoyono dan mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Sejumlah kegiatan saat berada di Negeri Panser diunggah ibu satu anak ini di akun Instagram terverifikasi, dari bertemu para anggota Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI) hingga selebgram viral Bunda Corla. (Foto: Dok. Instagram @annisayudhoyono)
Foto 2 dari 7
Annisa Pohan di Jerman, Bertemu Anggota PPI Hingga Bunda Corla
Sembari mengunggah 10 foto, Annisa Pohan mengekspresikan syukur bertemu sejumlah rekan PPI Jerman hingga perwakilan PPI Dunia, Selasa (1/11/2022) di Berlin. Pertemuan singkat dimanfaatkan untuk diskusi dengan beragam topik. “Kami membahas mulai dari apa yang terjadi di dunia dan tanah air hari ini, persoalan kepemimpinan, hingga kebiasaan saya dan istri saya @annisayudhoyono sehari-hari,” ungkap Agus Yudhoyono di medsos. (Foto: Dok. Instagram @annisayudhoyono)
Foto 3 dari 7
Annisa Pohan di Jerman, Bertemu Anggota PPI Hingga Bunda Corla
“Sempat Annisa cerita hobi saya nonton Youtube Aljabar pada teman-teman PPI, ternyata hobi yang sama juga dilakukan mereka,” Agus Yudhoyono berbagi cerita seraya berterima kasih atas waktu yang diberikan rekan-rekan PPI. “Tetap semangat dan terus belajar agar bisa tercapai apa yang dicita-citakan. Seperti apa yang saya sampaikan kemarin, tetap bawa nama baik Indonesia di manapun kalian berada. Terus berkarya dan suatu saat nanti kembali ke Tanah Air untuk memajukan bangsa,” ujarnya. (Foto: Dok. Instagram @annisayudhoyono)
Foto 4 dari 7
Annisa Pohan di Jerman, Bertemu Anggota PPI Hingga Bunda Corla
Unggahan lain menampilkan Annisa Pohan, Agus Yudhoyono, dan SBY jogging di Berlin. Annisa Pohan tampil sporty dengan sneakers putih yang dipadukan dengan celana jogger warna kelam baja dan jaket hitam rilisan Adidas. Rambut panjangnya dikuncir. Ia berdiri di sisi kiri mertua sementara Agus Yudhoyono berada di kanan SBY. (Foto: Dok. Instagram @annisayudhoyono)
Foto 5 dari 7
Annisa Pohan di Jerman, Bertemu Anggota PPI Hingga Bunda Corla
Berdiri dengan latar dua menara bertuliskan Bahnhof Potsdamer Platz, Annisa Pohan dan Agus Yudhoyono menikmati suasana pagi dengan cakrawala biru cerah. Bersama foto ini, Annisa Pohan menulis status teks ringkas, “When in Berlin. Jalan pagi with Pepo.” Lebih dari 38 ribu orang menyukai koleksi foto yang “disebar” Annisa Pohan di Instagram. (Foto: Dok. Instagram @annisayudhoyono)
Foto 6 dari 7
Annisa Pohan di Jerman, Bertemu Anggota PPI Hingga Bunda Corla
Netizen menyorot SBY yang bugar meski usia tak lagi muda. Mereka melantun doa dan salam kepada mertua Annisa Pohan. “Masyaallah pajang umur buat beliau Pak SBY, semoga selalu dlm lindungan Allah sehat-sehat terus ya pak SBY,” cuit @roya****. “Love u full Bapak SBY... Sehat2 selalu njih Bapak. Kangen dengan beliau,” @trira**** menyahut. “Semoga Pak SBY sehat selalu,” akun @kris**** menambahkan. (Foto: Dok. Instagram @annisayudhoyono)
Foto 7 dari 7
Annisa Pohan di Jerman, Bertemu Anggota PPI Hingga Bunda Corla
Yang bikin geger jagat maya tentu saja pertemuan Annisa Pohan dengan Bunda Corla di restoran cepat saji tempat selebgram dengan 5 jutaan pengikut itu bekerja. Pose bareng Bunda Corla dipamerkan Annisa Pohan disertai status teks kocak, “Aku pun ter-Corla-corla. Hope to see u again soon Bunda gueeeh,” seloroh Annisa Pohan, Jumat (4/11/2022). (Foto: Dok. Instagram @annisayudhoyono)