Akting Bareng di Tajwid Cinta, Ini Momen Kebersamaan Cut Syifa dan Afifah Ifah'nda

oleh Fadila Adelin, diperbarui 11 Nov 2022, 13:27 WIB
Diterbitkan 11 Nov 2022, 14:15 WIB
Akting Bareng di Tajwid Cinta, Ini Momen Kebersamaan Cut Syifa dan Afifah Ifah'nda
Sinetron Tajwid Cinta telah tayang perdana pada 7 November 2022. Diperankan oleh Cut Syifa, Harris Vriza dan Afifah Ifah’nda sinetron sajikan cerita yang lebih fresh. Selain jalan ceritanya yang menarik, sinetron tersebut merupakan sinetron pertama yang mempertemukan Cut Syifa dan Afifah Ifah’nda. Meski baru pertama kali adu akting, chemistry Syifa dan Afifah tak perlu diragukan lagi hingga sukses pikat hati penonton.
Foto 1 dari 4
Akting Bareng di Tajwid Cinta, Ini Momen Kebersamaan Cut Syifa dan Afifah Ifah'nda
Dalam sinetron Tajwid Cinta, Cut Syifa berperan sebagai Syifa dan Afifah Ifah’nda berperan sebagai Alina. Keduanya diceritakan merupakan saudara sepupu yang telah terpisah cukup lama hingga akhirnya bertemu di Jakarta. Jalan cerita sinetron ini makin menarik karena ada rahasia yang belum terungkap. Hampir seminggu tayang, sinetron Tajwid Cinta ini semakin bikin penasaran. (Liputan6.com/IG/@cutsyifaa)
Foto 2 dari 4
Akting Bareng di Tajwid Cinta, Ini Momen Kebersamaan Cut Syifa dan Afifah Ifah'nda
Terpaut usia hanya 3 tahun, tak heran jika keduanya merasa klik satu sama lainnya meski baru pertama kali adu akting bareng. Tak hanya kompak saat syuting, keduanya juga sangat dekat ketika di balik layar Tajwid Cinta. Mengisi waktu kosong saat break syuting, kebersamaan keduanya curi perhatian. Saking dekatnya, momen manis Syifa dan Afifah ini bak saudara. (Liputan6.com/IG/@afifahifah23)
Foto 3 dari 4
Akting Bareng di Tajwid Cinta, Ini Momen Kebersamaan Cut Syifa dan Afifah Ifah'nda
Ini adalah foto candid Cut Syifa dan Afifah Ifah’nda saat syuting. Keseruan saat di balik layar tentunya berbeda dengan cerita yang telah ditayangkan karena penuh ketegangan dan bikin naik darah. Syifa terjun ke industri hiburan sejak tahun 2007, sementara Afifah aktif sejak tahun 2010, akting keduanya tak perlu diragukan lagi. Muda dan berbakat, Syifa dan Afifah berikan warna untuk sinetron Tajwid Cinta. (Liputan6.com/IG/@cutsyifaa)
Foto 4 dari 4
Akting Bareng di Tajwid Cinta, Ini Momen Kebersamaan Cut Syifa dan Afifah Ifah'nda
Gencar promo sinetronnya, ini potret kompak Cut Syifa, Harris Vriza, dan Afifah Ifah’nda di acara musik Inbox. Tengah jadi idola baru lewat perannya di sinetron Tajwid Cinta, terlihat para penggemar senang bertemu dengan tiga pemain Tajwid Cinta ini. Kompak pakai kacamata hitam, kebersamaan ketiganya sukses curi perhatian meski baru pertama kali bintangi satu judul bareng. (Liputan6.com/IG/@cutsyifaa)