Tinggalkan YG Entertainment, Ini Potret Kompak Member iKON di Luar Panggung
Pada Jumat, (30/12) anggota iKON Kim Jinhwan, Bobby, Song Yunhyeong, Koo Junhoe, Kim Donghyuk dan Jung Chanwoo, memutuskan tidak memperbarui kontrak dengan YG Entertainment. Kontrak eksklusif keenam member dengan agensi baru-baru ini telah berakhir. Sebagai informasi, iKON debut dengan tujuh member pada September 2015.
Foto 1 dari 4
Tujuh tahun debut, enam anggota iKON memutuskan untuk meninggalkan agensi yang membesarkan nama mereka. iKON pertama kali memulai debutnya sebagai grup beranggotakan tujuh orang di bawah YG Entertainment pada tahun 2015. Pada tahun 2019, pemimpin grup saat itu B.I meninggalkan iKON dan agensi. (Liputan6.com/IG/@_dong_ii)
Foto 2 dari 4
Foto 3 dari 4
Saat ini, mereka dikabarkan sedang mencari agensi baru untuk mempertahankan grup. Pada Jum'at, (30/12) menurut laporan industri, iKON dikabarkan tandatangani kontrak eksklusif dengan 143 Entertainment. Namun, sementara ini belum ada tanggapan dari agensi mengenai berita tersebut. (Liputan6.com/IG/@sssong_yh)
Foto 4 dari 4
Berita Terkait
Para member masih bisa berinteraksi dengan penggemarnya lewat platform mereka termasuk Weverse. YG menambahkan, "Kami akan menantikan dan mendukung kegiatan mereka di berbagai bidang di masa depan. Kami juga berterima kasih kepada iKONIC karena telah bersama dalam perjalanan iKON. Kami meminta minat dan dorongan kalian yang berkelanjutan kepada para anggota yang akan memulai yang baru." (Liputan6.com/IG/@sssong_yh)
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
More News
- Rekomendasi