Potret Pemain Baru di Web Series My Nerd Girl 2, Sajikan Cerita Lebih Seru
Setelah sukses dengan My Nerd Girl yang pertama, My Nerd Girl 2 akan tayang perdana di salah satu aplikasi streaming pada 1 Juli 2023. Web series yang dibintangi oleh Naura Ayu dan Devano Danendra sebagai pemeran utamanya ini tentunya sajikan cerita yang lebih seru karena merupakan lanjutan dari yang pertama. Untuk mendukung jalan ceritanya, deretan pemain baru hiasi web series yang diadaptasi dari novel Wattpad ini.
Foto 1 dari 4
Sandrinna Michelle merupakan salah satu pemain baru yang bintangi web series My Nerd Girl 2. Dalam web series populer tersebut, kekasih Junior Roberts ini berperan sebagai Vanya. Diketahui web series My Nerd Girl 2 merupakan web series pertama yang dibintangi oleh Sandrinna Michelle. Adu akting bareng Naura Ayu, netizen penasaran dengan akting Sandrinna dan Naura Ayu karena keduanya baru pertama kali disatukan dalam satu judul. (Liputan6.com/IG/@sandrinna_11)
Foto 2 dari 4
Pemain baru selanjutnya yang bintangi web series My Nerd Girl 2 adalah Farell Akbar. Belum diketahui Farell berperan sebagai siapa, namun banyak yang menantikan akting aktor muda berusia 16 tahun ini. Bukan yang pertama, web series My Nerd Girl 2 merupakan web series keempat yang dibintangi Farell. Populer lewat sinetron Dari Jendela SMP, tentunya sudah banyak yang mengenal aktor yang memulai karier tahun 2016 ini. (Liputan6.com/IG/@farell.akbar11)
Foto 3 dari 4
Callista Mercy adalah pemain baru yang juga turut bintangi web series My Nerd Girl 2. Callista memulai kariernya di dunia seni peran dalam beberapa tahun terakhir. Tak banyak yang tahu, artis dengan nama lengkap Callista Mercy Christian ini pernah bintangi sinetron Putih Abu-Abu Cerita Kita, dan web series Janet & Jamilah sebagai Becky tahun 2022 bareng Aisyah Aqilah. (Liputan6.com/IG/@callistamercy_)
Foto 4 dari 4
Berita Terkait
Berperan sebagai Asta, banyak yang menantikan akting Fadi Alaydrus di web series My Nerd Girl 2. Sebelum bintangi web series My Nerd Girl 2, aktor kelahiran 5 April 1996 ini pernah bintangi web series Teluk Alaska bareng Syifa Hadju. Menilik dari kolom komentar unggahannya, sepertinya aktor berusia 27 tahun ini akan punya banyak scene bareng Sandrinna Michelle. (Liputan6.com/IG/@fadialaydrus)
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
More News
- Rekomendasi