Presiden Jokowi Jadi Inspektur Upacara HUT ke-77 Bhayangkara di SUGBK

oleh Arnaz Sofian, diperbarui 01 Jul 2023, 19:50 WIB
Diterbitkan 01 Jul 2023 19:45 WIB
Presiden Hadiri HUT Bhayangkara
Presiden Joko Widodo atau Jokowi menjadi inspektur upacara pada HUT ke-77 Bhayangkara di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Sabtu (1/7/2023). Jokowi menyampaikan amanat selaku inspektur upacara. Melalui amanatnya, kepala negara meminta anggota polisi jangan abai dengan rakyat yang selalu ingin merasa aman.
Foto 1 dari 7
Presiden Hadiri HUT Bhayangkara
Presiden Joko Widodo atau Jokowi (tengah) bersama Ibu Negara Iriana beserta Wakil Presiden Ma'ruf Amin bersama istri Wury Estu Handayani menghadiri HUT ke-77 Bhayangkara di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Sabtu (1/7/2023). Jokowi menjadi inspektur upacara pada acara tersebut. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Foto 2 dari 7
Presiden Hadiri HUT Bhayangkara
Jokowi menyampaikan amanat selaku inspektur upacara. Melalui amanatnya, kepala negara meminta anggota polisi jangan abai dengan rakyat yang selalu ingin merasa aman. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Foto 3 dari 7
Presiden Hadiri HUT Bhayangkara
"Masyakarakt membutuhkan rasa aman, rasa keadilan dan rasa untuk diayomi, saya minta Polri jangan abaikan ini," kata Jokowi. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Foto 4 dari 7
Presiden Hadiri HUT Bhayangkara
Jokowi juga meminta, polisi harus mampu memberi kepastian perlindungan hukum. Tidak hanya untuk masyarakat tetapi juga kepada para pengusaha. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Foto 5 dari 7
Presiden Hadiri HUT Bhayangkara
Peringatan HUT ke-77 Bhayangkara ini mengangkat tema “Polri Presisi untuk Negeri Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju”. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Foto 6 dari 7
Presiden Hadiri HUT Bhayangkara
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo berharap sinergi Polri dengan masyarakat bisa menghadirkan pelayanan Polri yang semakin baik. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Foto 7 dari 7
Presiden Hadiri HUT Bhayangkara
Selain puncak perayaan HUT Bhayangkara, Polri juga menggelar pameran hingga festival rakyat, salah satunya layanan perpanjangan SIM. (Liputan6.com/Johan Tallo)