Potret Angel Pieters di Upacara Mitoni 7 Bulan Kehamilan, Kental Nuansa Adat Jawa

oleh Septika Shidqiyyah, diperbarui 09 Nov 2023, 18:39 WIB
Diterbitkan 09 Nov 2023, 19:40 WIB
Angel Pieters Gelar Upacara Mitoni
Angel Pieters dan suaminya, Andreas Pramawidya Wisesa, merayakan momen istimewa dengan menggelar prosesi mitoni dalam kehamilan pertama mereka. Pada acara yang penuh makna ini, Angel mempesona dalam balutan busana adat Jawa, dengan rambutnya yang disanggul dengan rapi.
Foto 1 dari 4
Angel Pieters Gelar Upacara Mitoni
Aura positif dan kebahagiaan menyelimuti Angel Pieters selama acara mitoni 7 bulanan ini. Senyumnya yang begitu tulus terpancar dalam dokumentasi video yang dibagikan. (Liputan6.com/IG/@angelpieters)
Foto 2 dari 4
Angel Pieters Gelar Upacara Mitoni
Acara ini bukan hanya menjadi momen bahagia bagi pasangan suami istri, tetapi juga melibatkan seluruh keluarga besar Angel. Mereka kompak menanti bayi laki-laki yang tengah dikandung jebolan Idola Cilik tahun 2008 itu. (Liputan6.com/IG/@angelpieters)
Foto 3 dari 4
Angel Pieters Gelar Upacara Mitoni
Dalam rangkaian acara mitoni, terdapat beberapa ritual penting, seperti siraman, doa-doa, sungkem, serta potong prosesi dan tumpeng. Penampilan Angel Pieters terlihat menawan dengan balutan busana kebaya adat Jawa. (Liputan6.com/IG/@angelpieters)
Foto 4 dari 4
Angel Pieters Gelar Upacara Mitoni
Angel Pieters kini menikmati fase bahagia menjadi seorang ibu hamil, dan ini adalah perjalanan yang mereka syukuri bersama. Semoga kebahagiaan terus menyertai keluarga kecil mereka di masa yang akan datang. (Liputan6.com/IG/@angelpieters)