Libur Natal, Warga Menikmati Keindahan Pantai Pasir Putih dan Kuliner di Aloha PIK 2

oleh Arnaz Sofian, diperbarui 25 Des 2023, 17:05 WIB
Diterbitkan 25 Des 2023 17:05 WIB
Aloha PIK
Aloha PIK merupakan sebuah destinasi tematik baru yang berlokasi di wilayah PIK 2. Terletak di Pantai Pasir Putih, Aloha PIK yang memiliki panjang empat kilometer menjadi tujuan warga Jakarta dan sekitarnya untuk memanfaatkan momen libur Natal 2023 bersama keluarga secara gratis.
Foto 1 dari 8
Aloha PIK
Warga mengunjungi pantai pasir putih dan destinasi kuliner Aloha PIK di kawasan Pantai Pasir Putih, Pantai Indah Kapuk (PIK) 2, Tangerang, Banten, Senin (25/12/2023). Aloha PIK merupakan sebuah destinasi tematik baru yang berlokasi di wilayah PIK 2. (merdeka.com/Arie Basuki)
Foto 2 dari 8
Aloha PIK
Terletak di Pantai Pasir Putih, Aloha PIK yang memiliki panjang empat kilometer menjadi tujuan warga Jakarta dan sekitarnya untuk memanfaatkan momen libur Natal 2023 bersama keluarga secara gratis. (merdeka.com/Arie Basuki)
Foto 3 dari 8
Aloha PIK
Aloha merupakan pantai yang berkonsep destinasi kuliner bernuansa Hawai. (merdeka.com/Arie Basuki)
Foto 4 dari 8
Aloha PIK
Aloha PIK 2 ini berkonsep destinasi kuliner bernuansa tropis yang melengkapi deretan fasilitas, seperti Land’s End, Beach Club, Holiday Inn Resort, Ginza Beach Walk, dan Community Park. (merdeka.com/Arie Basuki)
Foto 5 dari 8
Aloha PIK
Pantai Indah Kapuk merupakan kawasan mandiri yang terintegrasi dengan berbagai fasilitas, mulai dari destinasi wisata, kuliner, ritel, komersial, perkantoran, residensial, dan pusat bisnis hadir di kawasan tersebut. (merdeka.com/Arie Basuki)
Foto 6 dari 8
Aloha PIK
Destinasi wisata Aloha PIK 2 menjadi salah satu tempat unik berkonsep kuliner sambil menikmati keindahan laut dan pasir putih. (merdeka.com/Arie Basuki)
Foto 7 dari 8
Aloha PIK
Nuansa tropis bisa langsung dirasakan para pengunjung Aloha dari setiap bangunan, dekorasi area, dan berbagai fasilitas yang disediakan. (merdeka.com/Arie Basuki)
Foto 8 dari 8
Aloha PIK
Berbagai tenant di Aloha PIK 2 hadir dengan arsitektur tropikal dengan elemen kayu, jerami, rotan, bambu, dan juga open space balcony. (merdeka.com/Arie Basuki)