Potret Anniversary Pernikahan Marini Zumarnis dan Suami ke-27, Dirayakan di Rumah

oleh Anugerah Ayu Sendari, diperbarui 03 Mar 2025, 16:50 WIB
Diterbitkan 03 Mar 2025, 17:05 WIB
Potret Anniversary Pernikahan Marini Zumarnis dan Suami ke 27, Dirayakan Sederhana di Rumah
Pasangan selebriti Marini Zumarnis dan Denny Wardhana baru saja merayakan ulang tahun pernikahan mereka yang ke-27 pada tanggal 28 Februari 2025. Perayaan yang digelar sederhana ini tetap dipenuhi dengan cinta dan kebahagiaan, menunjukkan keharmonisan rumah tangga yang telah terjalin selama hampir tiga dekade. Daffa Wardhana anak semata wayang Marini Zumarnis turut bahagia karena rumah tangga orang tuanya harmonis.
Foto 1 dari 4
Potret Anniversary Pernikahan Marini Zumarnis dan Suami ke 27, Dirayakan Sederhana di Rumah
Pasangan ini dikenal sebagai salah satu pasangan selebriti yang jauh dari gosip miring dan selalu menampilkan citra rumah tangga yang harmonis. Ucapan selamat untuk keharmonisan rumah tangga Marini dan Denny ramai dibubuhkan. Selama 27 tahun pernikahan, Marini Zumarnis dan Denny Wardhana telah melewati berbagai suka dan duka bersama. Mereka telah menjadi contoh bagi banyak pasangan. (Liputan6.com/IG/@marinizumarnisreal)
Foto 2 dari 4
Potret Anniversary Pernikahan Marini Zumarnis dan Suami ke 27, Dirayakan Sederhana di Rumah
Dalam keterangan unggahannya, artis berusia 48 tahun ini menuliskan keterangan unggahan dengan angka 9855. Angka tersebut merupakan sebuah angka yang mencerminkan perjalanan panjang dalam membangun rumah tangga. Sebuah perjalanan yang tidak selalu mudah, tetapi penuh dengan berkah dan pelajaran berharga. Pernikahan bukan hanya tentang kebersamaan fisik, tetapi juga tentang menyatukan hati dalam cinta, kesabaran, dan keikhlasan. (Liputan6.com/IG/@marinizumarnisreal)
Foto 3 dari 4
Potret Anniversary Pernikahan Marini Zumarnis dan Suami ke 27, Dirayakan Sederhana di Rumah
Meski sederhana, kebahagiaan terpancar dari wajah Marini dan suaminya. Keduanya tampak saling melempar senyum sambil menikmati momen spesial bersama keluarga tercinta. Rumah didekor sederhana dengan balon angka 27 dan beberapa balon lainnya. Bintang sinetron Bidadari ini mendapatkan buket bunga special dari suami dan ada momen potong tumpeng bareng bertiga. (Liputan6.com/IG/@marinizumarnisreal)
Foto 4 dari 4
Potret Anniversary Pernikahan Marini Zumarnis dan Suami ke 27, Dirayakan Sederhana di Rumah
Daffa Wardhana memberikan kue ulang tahun untuk orang tuanya. Kue tersebut bertuliskan ‘Happy 27th wedding anniversary mah pah’. Daffa Wardhana ikut tiup lilin bersama kedua orang tuanya. Dalam unggahannya di Instagram, Marini Zumarnis juga unggah foto lawas pernikahannya dengan Denny Wardhana. Wajah artis 90an itu tetap awet muda dan tidak banyak berubah. (Liputan6.com/IG/@marinizumarnisreal)