Intip 'Klasiknya' Rumah Cucu Jokowi Jan Ethes

Ruang tersebut nampak klasik dengan ubin warna krem polos yang lekat akan model rumah zaman dulu.

oleh Fathia Azkia diperbarui 22 Sep 2017, 10:04 WIB
Diterbitkan 22 Sep 2017, 10:04 WIB
Cucu Jokowi
Dalam vlog yang diunggahnya, Minggu (17/9/2017), Jokowi tampak bahagia bermain air bersama Jan Ethes. (Foto: Youtube/Presiden Joko Widodo)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Dalam video blog yang diunggahnya di sebuah situs web berbagi video, Presiden RI Joko Widodo begitu terlihat bahagia kala mengunjungi cucu laki-laki pertamanya di Solo, Jawa Tengah. Jan Ethes Srinarendra adalah putra dari pasangan Gibran Rakabuming dan Selvi Ananda.

Lantaran kesibukan yang padat, Jokowi pun jarang menghabiskan waktu bersama keluarga, termasuk dengan cucunya. Tak ayal dalam kepulangannya ke Solo, Jokowi tak segan untuk langsung mengajak cucu kesayangannya bermain seharian penuh.

“Hari ini saya berada di rumah di Solo dan berbahagia sekali bisa bertemu dengan Jan Ethes,” kata Jokowi.

Baca juga: Mengasah Bisnis Properti dari ‘Booming’ Jaket Jokowi

Dalam video tersebut, tampak Jan Ethes juga begitu senang bermain dengan kakek yang disapanya dengan sebutan "mbah". Keduanya bermain pedang, bermain bola, hingga Jokowi memandikan Jan Ethes di kolam renang pribadi dalam rumah.

Selain keakraban antara Jokowi dengan cucunya, ada hal lain yang cukup menarik perhatian netizen yakni suasana rumah Jan Ethes yang sarat akan nuansa tradisional.

Mengutip artikel dari Rumah.com, saat bermain bola dan pedang, Jokowi dan Jan Ethes tengah berada di sebuah ruang keluarga yang menyatu dengan ruang makan. Ruang tersebut tampak klasik dengan ubin warna krem polos yang lekat akan model rumah zaman dulu.

Lihat juga: Rumah Rp1 Miliaran di Kawasan Sehat Jakarta Selatan

Agar tak terkesan monoton, beberapa bidang meter lantai bagian tengah dilapisi oleh ubin bermotif bunga besar warna cokelat. Gaya klasik semakin tercermin melalui kehadiran meja makan kayu dengan uliran yang khas.

Di area yang sama, terdapat sebuah lukisan besar yang seolah menjadi center piece dari ruang keluarga. Lukisan tersebut mengilustrasikan seorang dermawan yang tengah memberikan bantuan kepada rakyatnya. Mirip seperti gaya kepemimpinan Jokowi yang pro terhadap masyarakat kelas bawah.

Beranjak dari ruang keluarga, di area belakang terdapat kolam renang outdoor berukuran sedang. Area tersebut nampaknya menjadi ruang favorit bagi keluarga Jokowi untuk bercengkrama. Bagaimana tidak, sebuah gazebo ala villa melengkapi arena bersantai itu.

Berbeda dengan gazebo yang menawarkan model ‘lesehan’, gazebo di rumah Jan Ethes hanya diisi oleh satu bangku panjang berbahan dasar kayu jati asal Jepara. Sebagai backdrop dari gazebo, dinding berlapis batu koral hitam membuat suasana rumah terasa lebih sejuk dan nyaman.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya