Liputan6.com, Polewali Mandar - Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat, tidak hanya memiliki kekayaan alam serta budaya yang beragam, tetapi daerah ini juga memiliki berbagai makanan khas yang selalu membuat rindu dan menggoda untuk dicicipi. Salah satunya, makanan yang akrab disebut Loka Anjoroi.
Makanan ini memiliki rasa yang unik. Loka Anjoroi juga dikenal sebagai makanan khas di pagi hari masyarakat Mandar. Makanan berbahan dasar pisang ini diyakini dapat mengobati mereka yang mengalami penyakit lambung atau mag.
"Kenapa bisa mengobati penyakit mag karena bahannya itu pisang kepok atau pisang raja yang muda kemudian direbus bersama kulitnya. Sejak dahulu penganan ini selalu menemani di pagi hari," kata Marwah, ibu rumah tangga (IRT) asal Polman kepada Liputan6.com, Minggu (1/1/2017).
Advertisement
Marwah mengatakan untuk membuat Loka Anjoroi tidak dibutuhkan waktu lama dan keahlian khusus. Selain itu, bahannya pun sangat mudah ditemukan, yakni dibutuhkan hanya sesisir pisang kepok muda dan santan.
Baca Juga
"Bahannya mudah ditemukan di pasar tradisional apalagi yang tinggalnya di kampung halaman tentu tidak kesulitan," terang Marwah.
Dalam proses pembuatannya, kata Marwah, pertama-tama pisang kepok muda direbus bersama kulitnya. Setelah dirasa sudah matang, pisang itu diangkat dari air rebusannya.
Selanjutnya, tambah Marwah, pisang dipisahkan dari kulitnya, kemudian dimasukkan dalam larutan santan yang telah disediakan lebih awal.
"Pisang yang masih dalam keadaan panas usai direbus itu lalu dikupas dan dimasukkan ke dalam santan sambil diaduk – aduk sampai santan lengket di panci. Setelah itu siap untuk dihidangkan," ungkap Marwah.
Agar pisang Loka Anjoroi ingin terasa lebih nikmat, Marwah menyatakan sebaiknya disantap bersama sambal terasi atau tumis.
Â