Aman dan Nyaman Liburan Pakai Jasa Travel Agen Online di Tengah Pandemi Covid-19, Cek Caranya

Salah satu jasa travel agen online, Tiket.com, menawarkan staycation yang aman dan nyaman.

oleh Switzy Sabandar diperbarui 10 Mar 2021, 04:00 WIB
Diterbitkan 21 Feb 2021, 10:24 WIB
Destinasi Wisata Indonesia
Tiket.com mempersembahkan tiketLIVE sebagai bentuk dukungan pemerintah untuk memulihkan industri pariwisata nasional. | pexels.com/@ahmad-syahrir-107128... Selengkapnya

Liputan6.com, Yogyakarta- Tren liburan bergeser di tengah pandemi Covid-19, orang cenderung lebih memilih staycation atau menghabiskan liburan dengan menginap di hotel. Salah satu jasa travel agen online, Tiket.com, menawarkan staycation yang aman dan nyaman.

Berdasarkan data 2020, Tiket.com memecahkan rekor pada kuartal ketiga dan keempat dengan tingkat recovery okupansi hotel mengalami lonjakan sebesar 122 persen, sedangkan kontribusi bisnis akomodasi secara keseluruhan melonjak sebesar 118 persen (termasuk NHA-non hotel accomodation).

Menurut Ferdinand Siregar, Area Manager West Indonesia Tiket.com, selama pandemi Covid-19, Tiket.com fokus mendukung upaya pemerintah mempercepat pemulihan industri pariwisata. Tiket.com pun meluncurkan fitur tiketCLEAN sebagai salah satu solusi.

Label tiketCLEAN diberikan Tiket.com kepada semua mitra operator pariwisata yang telah memenuhi standardisasi protokol kesehatan dan kebersihan, sehingga aman dikunjungi oleh masyarakat. Saat ini terdapat lebih dari 10.600 hotel di Indonesia yang telah mendapatkan label tiketCLEAN.

“Khusus di Kota Yogyakarta, 660 hotel telah berlabel tiketCLEAN. Jumlah mitra hotel yang berlabel tiketCLEAN pun bertumbuh rata-rata 40 persen per kuartal,” ujarnya dalam media gathering Tiket.com di Yogyakarta, Kamis (18/2/2021).

Ia menuturkan informasi hotel berlabel tiketCLEAN bisa diakses dalam aplikasi Tiket.com. Pengguna bisa menemukan label tiketCLEAN di front desk mitra hotel.

PR Manager Tiket.com, Sandra Darmosumarto, mengatakan tren staycation muncul karena orang sudah jenuh dengan pandemi Covid-19, tetapi masih ragu untuk bepergian ke tempat wisata. Oleh karena itu, sebagai pionir agen travel online, Tiket.com memberikan kemudahan dengan merekomendasikan hotel yang sudah sesuai dengan standar CHSE dan tiketCLEAN.

Saksikan video pilihan berikut ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya