Viral Mobil Berdebu di Bandara Disangka Milik Penumpang Pesawat MH370 yang Hilang, Warganet Bereaksi

Seorang pengguna TikTok membagikan video mobil berdebu yang terparkir di Bandara Internasional Kuala Lumpur (KLIA). Pada bagian depan mobil itu bertuliskan MH370.

oleh Muhamad Husni Tamami diperbarui 25 Mei 2022, 23:18 WIB
Diterbitkan 25 Mei 2022, 23:18 WIB
Mobil Berdebu di Bandara Disangka Milik Penumpang Pesawat Malaysia Airlines MH370
Viral mobil berdebu di bandara disangka milik penumpang Pesawat Malaysia Airlines MH370 yang hilang. (Foto: Tiktok.com/yourjiranstory)... Selengkapnya

Liputan6.com, Denpasar - Seorang pengguna TikTok membagikan video mobil berdebu yang terparkir di Bandara Internasional Kuala Lumpur (KLIA). Pada bagian depan mobil itu bertuliskan MH370. 

Warganet menyangka mobil tersebut milik penumpang pesawat Malaysia Airlines MH370 yang hilang pada 8 Maret 2014. Video yang dibagikan oleh akun @yourjiranstory itu pun viral. Hingga artikel ini ditayangkan, video sudah ditonton sebanyak 2,6 juta kali.

“Sejarah hitam. Al fatihah. Semoga dirahmati semuanya, ditempatkan di kalangan orang-orang yang beriman,” demikian keterangan dalam video tersebut seperti dilihat Rabu (25/5/2022).

Melihat tayangan video tersebut, warganet bereaksi dan ramai mendoakan para korban pesawat Malaysia Airlines MH370. Tidak sedikit warganet juga yang merasa sedih.

Semoga tenang dan berbahagia di langit abadi,” tulis akun @bukanabangawak.

Sedihnya. Ada ahli keluarga yg masih menanti keajaiban,” tulis @ziha.naziha.

Di tengah warganet mendoakan korban pesawat Malaysia Airlines MH370, ada warganet lain yang menyebut jika mobil tersebut bukan milik korban. 

Saya rasa kereta ni bukan milik mangsa MH370 sebab roadtax dia tamat pada 16 Jun 2015 sedangkan tragedi MH370 pada 8 Mac 2014,” tulis @jay_bond008.

 

Saksikan Video Pilihan Ini:

Klarifikasi Pengunggah Video

KLIA
Mobil berdebu di Kuala Lumpur International Airport (KLIA) yang viral karena disangka milik penumpang pesawat Malaysia Airlines MH370.... Selengkapnya

Mengutip kanal Lifestyle Liputan6.com, di unggahan video berikutnya pengunggah memberikan klarifikasi. Ia meminta maaf atas videonya yang viral dan disangka milik korban pesawat MH370.

"Pertama-tama, saya ingin meminta maaf atas video yang viral. Saya tidak punya niat untuk mengarang apapun," katanya.

Ia menambahkan, video tersebut tidak menyoal mobil milik korban pesawat Malaysia Airlines MH370. Ia hanya sekadar merekam karena mobil itu penuh debu.

“Di akhir video, kalian melihat MH370 tertulis jelas di mobil itu. Banyak yang salah paham dan mengira itu mobil korban. Bahkan, saya tidak tahu mobil itu milik siapa. Jadi itu salah saya, saya minta maaf yang sebesar-besarnya," terangnya.

Seperti diketahui bahwa pesawat Malaysia Airlines MH370 menghilang pada 8 Maret 2014. Hingga saat ini hilangnya pesawat Boeing 777-200ER itu jadi misteri terbesar dunia penerbangan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya