Karangan Bunga Duka Cita Berjejer di Depan Rumah Dinas Ridwan Kamil

Ratusan karangan bunga ucapan belasungkawa berjajar di depan Rumah Dinas Gubernur Jawa Barat, Gedung Pakuan, Jalan Pasirkalimi, Jumat (3/6/2022).

oleh Huyogo Simbolon diperbarui 03 Jun 2022, 17:42 WIB
Diterbitkan 03 Jun 2022, 17:42 WIB
Karangan Bunga
Ratusan karangan bunga ucapan belasungkawa berjajar di depan Rumah Dinas Gubernur Jawa Barat, Gedung Pakuan, Jalan Pasirkalimi, Jumat (3/6/2022). (Liputan6.com/ Huyogo Simbolon)... Selengkapnya

Liputan6.com, Bandung - Ratusan karangan bunga ucapan belasungkawa berjajar di depan Rumah Dinas Gubernur Jawa Barat, Gedung Pakuan, Jalan Pasirkalimi, Jumat (3/6/2022). Hal itu menyiratkan warga Bandung tengah berduka atas wafatnya Emmeril Kahn Mumtadz, putra sulung Gubernur Jabar Ridwan Kamil.

Pantauan Liputan6.com di lokasi, karangan bunga terlihat dari tokoh, perusahaan multinasional, hingga warga biasa mengirimkan karangan bunga sebagai ungkapan belasungkawa.

Petugas keamanan Gedung Pakuan Nedi Efendi mengatakan, karangan bunga tersebut mulai berdatangan sekitar pukul 15.00 WIB.

"Tadi mulai datang jam 1-an, sehabis hujan. Nanti akan dipajang keliling, kalau dimasukin kan takutnya mengganggu kebersihan," ucapnya.

Perlu diketahui, putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz dinyatakan wafat karena tenggelam di Sungai Aare, Swiss, pada Jumat (3/6/2022).

Setelah tujuh hari pencarian Eril di Sungai Aare, dijadwalkan pada hari ini Ridwan Kamil sekeluarga kembali ke Indonesia. Ia akan kembali bekerja pada hari Senin (6/6/2022) pekan depan. 

"Beliau akan beraktivitas dalam pekerjaan mulai hari Senin seperti biasa," ucap Wahyu di Gedung Pakuan.

Adapun rombongan keluarga Gubernur diperkirakan tiba dalam waktu dekat di Tanah Air. Setelah itu, Ridwan Kamil dan istri akan memulai aktivitas dengan pengajian keluarga pada Sabtu dan Minggu, 4-5 Juni. 

"Insya Allah, pak gubernur dan keluarga segera tiba di Bandung untuk kemudian Sabtu dan Minggu akan ada pengajian keluarga," kata Wahyu. 

 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Salat Gaib

Sebelumnya, sebanyak 5.000 jemaah di Masjid Raya Bandung pun menggelar salat gaib untuk mendoakan Eril. Salat gaib di Masjid Raya Bandung itu dilaksanakan setelah salat Jumat.

Ketua DKM Masjid Raya Bandung KH Ayi Hasyim mengatakan, doa yang dipanjatkan yakni khusus untuk Eril agar diterima di sisi-Nya.

"Untuk ananda Eril, semoga Allah mengampuni, merahmati, menyayangi, dan menempatkan di tempat yang terbaik di sisi Allah Swt," kata Ayi.

Selain itu, kepada keluarga yang ditinggalkan, Ayi berharap bisa diberikan ketabahan dan kekuatan dalam menghadapi hilangnya Eril di Sungai Aare.

Sebelum kegiatan salat gaib, Masjid Raya Bandung juga telah menggelar kegiatan doa bersama ketika Eril masih dinyatakan hilang. Ayi pun mengajak kepada umat muslim maupun masyarakat secara umum agar membangun rasa empati terhadap musibah yang dialami Ridwan Kamil. 

"Kita harus membangun rasa empati, kepada keluarga yang mempunyai cobaan berat, terkhusus keluarga pemimpin kita, bapak Gubernur Jawa Barat," ucapnya.

Sebelumnya, Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Jabar mengimbau agar masyarakat muslim menggelar salat gaib pada Jumat (3/6/2022).

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya