Rindu Jajanan Sekolah? Berikut Resep Mudah Membuat Cilor yang Harus Kamu Coba

Salah satu jajanan sekolah yang masih menjadi kesukaan banyak orang adalah cilor.

oleh Huyogo Simbolon diperbarui 24 Okt 2023, 15:48 WIB
Diterbitkan 29 Agu 2022, 12:00 WIB
cilor
Ilustrasi/copyright shutterstock.com

Liputan6.com, Bandung - Jajanan sekolah selalu menjadi cemilan yang disukai oleh berbagai rentang usia, bahkan orang dewasa pun masih menyukai kuliner yang ada di sekolah. Bagi mereka yang sudah lulus, jajanan sekolah biasanya membuat mereka rindu.

Tak sedikit juga orang tua yang ingin memberikan anaknya jajanan sekolah, namun ingin membuat sendiri agar sang anak tidak jajan sembarangan.

Salah satu jajanan sekolah yang masih menjadi kesukaan banyak orang adalah cilor. Cilor sendiri merupakan jajanan dari Jawa Barat yang terbuat dari tepung tapioka atau aci dan dibalut dengan telor. Dalam bahasa Sunda, jajanan ini adalah singkatan dari aci dan telor/telur.

Dalam membuat cilor sendiri caranya terbilang mudah dan bahannya bisa kamu temukan di pasar ataupun mini market terdekat.

Dilansir dari akun sosial media tiktok @waktunyauntukmakan, berikut resep mudah dalam membuat cilor.

Saksikan Video Pilihan Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Siapkan Bahannya

7 Kuliner Kekinian di Bandung, Nomor 5 Paling Favorit
Cilor (jktinstafood/instagram.com)

Sebelumnya kamu juga harus mempersiapkan beberapa bahan terlebih dahulu seperti berikut. 

  • Bawang putih
  • Tepung terigu
  • Sagu
  • Garam
  • Penyedap rasa
  • Lada
  • Telur
  • Bumbu kering seperti bumbu BBQ, Keju, ataupun apapun yang kalian suka

Cara Membuat Cilor

Cilor
Ilustrasi cilor. (Liputan6.com/IG/dianfaizin17)

Berikut adalah cara dalam membuat adonan cilor yang bisa kamu ikuti. Untui diingat, dari video tersebut pembuatan cilor hanya untuk porsi satu orang.

  • 3 siung bawang putih, di ulek secara halus setelah bawang sudah halus pindahkan ke wadah lain dan beri sedikit air panas
  • Setelah diberi air panas masukan tepung terigu sekitar 1 sendok makan, kemudian masukan sagu 1 sendok makan
  • Kemudian masukan garam, penyedap rasa dan lada secukupnya, lalu aduk secara merata.
  • Setelah adonan dirasa sudah tercampur semua bentuk cilor sesuai keinginan, bisa bulat, atau bentuk apapun yang kalian inginkan
  • Ketika adonan cilor sudah jadi kamu tinggal merebus adonan tersebut, setelah selesai tinggal di tiriskan
  • Jika adonan cilor sudah jadi, kamu tinggal menggunakan satu butir telur kemudian diberi bumbu secukupnya dan di kocok rata.
  • Setelah itu kamu tinggal menggoreng cilor dengan minyak secukupnya, lalu masukkan telur dan di oseng-oseng bersamaan
  • Ketika terlihat sudah matang tinggal kamu tiriskan dan diberi bumbu kering sesuai yang kamu inginkan

Penulis: Natasa K

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya