Cerita Pengalaman Mistis Hana Saat Tinggal dalam Sebuah Rumah Kosong di Jabar

Pengalaman mistis yang diceritakan ini sangat menyeramkan hingga membuat bulu kuduk pun berdiri.

oleh Panji Prayitno diperbarui 02 Sep 2022, 01:31 WIB
Diterbitkan 02 Sep 2022, 01:31 WIB
Cerita Pengalaman Mistis Hana Saat Tinggal Dirumah Kosong Bersama Suami
Ilustrasi Hana mendapati pengalaman mistis saat tinggal dirumah yang tak dihuni. | via: Liputan6.com

Liputan6.com, Jakarta - Pengalaman mistis menimpa seorang perempuan yang tinggal di rumah tua di salah satu daerah di Jawa BaratPengalaman mistis sering ia dapatkan selama tinggal di rumah tersebut hingga dia nyaris tidak percaya atas apa yang dia alami.

Cerita yang dilansir dari channel Youtube Nadia Omara, pengalaman mistis ini sangat menyeramkan hingga membuat bulu kuduk berdiri

Kisah ini terjadi pada tahun 2013 silam, tepatnya pada bulan Agustus 2013 suaminya mendapatkan tugas di salah satu daerah di Jawa Barat dan diketahui saat itu Hana (samaran) sedang hamil muda.

Saat mendapatkan tugas tersebut, suaminya tidak mendapatkan rumah dinas. Sehingga, mereka mencari kontrakan di kota tersebut.

Karena merasa kesulitan mencari rumah kontrakan, sang suami bercerita kepada pimpinannya dan kemudian pimpinan suaminya menawarkan rumahnya untuk ditinggali oleh mereka selama bertugas.

Tak lama, Hana mengiyakan tawaran tersebut. Pada saat itu, tepatnya pada 26 Agustus 2013 mereka menuju rumah milik pimpinanan suaminya yang ada di salah satu kota di Jawa Barat.

Saat menuju rumah milik pimpinan suaminya hati Hana merasa tidak enak. Benar saja, sesampainya dekat rumah milik pimpinan sang suami, ia melihat dua gadis belia dan satu anak laki-laki berwajah bule yang menyapa Hana saat berpapasan dengan motor yang mereka gunakan.

Tidak lama setelah berpapasan dengan ketiga anak itu. Motor Hana dan suami berhenti di depan rumah milik pimpinan suaminya.

Rumah itu, menurut Hana, memiliki halaman yang luas dengan fisik bangunan gaya zaman dulu. Diketahui juga bila rumah itu sudah dalam keadaan kosong selama 6 tahun lamanya.

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

 

Pengalaman Mistis

Saat melihat dalam rumah itu, Hana terpesona dengan interior sederhana. Karena di dalam rumah itu terdapat sejumlah furniture di antaranya piano, jam dinding besar, dan sepeda ontel zaman dahulu.

Setelah melihat rumah itu, mereka pun menyepakati untuk tinggal di rumah tersebut. Pada hari pertama mereka langsung membeli sejumlah perlengkapan rumah untuk digunakan selama tinggal di rumah tersebut.

Satu minggu berlalu Hana selalu merasakan hal aneh dengan penglihatannya saat berada di dalam rumah. Waktu itu, ia hendak mengambil air minum di dapur namun sesampainya di dapur penglihatannya mendadak berubah. 

Hana pun mendengar suara anak laki-laki bermuka bule sedang bermain di dapur dan kejadian itu hanya terjadi beberapa detik.

Hari demi hari berlalu, tetapi kejadian aneh pun mulai kembali dirasakan Hana. Di depan jendela kamarnya terdapat satu pohon besar yang daunnya sering berguguran. 

Namun anehnya saat terbangun dari tidurnya, daun itu sudah bersih tersapu tanpa terdengar siapa pun yang membersihkannya.

Tidak lama setelah tinggal di rumah itu, mertua Hana datang untuk tinggal di rumah milik pimpinan suaminya. Setelah mertuanya menginap, keesokan paginya Hana sarapan berdua bersama mertuanya.

Karena hubungan Hana dengan mertuanya kurang baik. Saat sarapan bersama, mertuanya mengungkapkan kata yang kurang enak hingga membuat Hana sedih.

Tak lama kemudian, saat Hana menahan tangis ia merasa ada yang mengusap rambutnya dengan halus. Usapan itu turun ke pundaknya dan menepuknya dua kali. 

Sehingga Hana tersadar lalu bertanya dalam hatinya siapa yang mengelus rambutnya? Karena saat membuka matanya tidak ada seorang pun di sampingnya.

Hana enggan menceritakan kejadian yang dialaminya ke suami. Karena melihat gelagat istrinya yang mulai berubah, suaminya pun mencoba bertanya.

Setelah Hana menceritakan semua cerita mistisnya, mereka pun bersepakat untuk pindah dari rumah tersebut.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya