Kisah Mistis Pasar Setan Gunung Lawu yang Tersohor

Keberadaan Pasar Setan ini digambarkan berwujud tumpukan bebatuan.

oleh Tifani diperbarui 16 Des 2022, 03:00 WIB
Diterbitkan 16 Des 2022, 03:00 WIB
6 Gunung di Pulau Jawa Kompak Berawan, Ini Penjelasannya
Lawu, Merapi, Merbabu, Sumbing dan Welirang Arjuno kompak berawan unik. (Sumber: Twitter/@merapi_uncover)

Liputan6.com, Karanganyar - Kisah mistis keberadaan pasar setan di Gunung Lawu, menambah cerita angker tentang gunung ini. Gunung Lawu yang terletak di antara provinsi Jawa Tengah dan Jawa Timur adalah gunung yang menyimpan banyak misteri di dalamnya.

Pasar setan Gunung Lawu menjadi salah satu misteri yang paling terkenal di gunung berketinggian 3.256 Mdpl ini. Dikutip dari jurnal berjudul "Mitos-Mitos di Gunung Lawu: Analisis Struktur, Nilai Budaya, dan Kepercayaan" (2017) oleh Mirza Krisna Gita Pratiwi, keberadaan pasar setan Gung Lawu dikaitkan dengan tataran kosmologis yang berkaitan dengan hal gaib.

Berdasarkan teori strukturalisme Levi-Strauss, mitos ini diyakini oleh masyarakat setempat yang mempercayai nilai-nilai budaya dan kearifan lokal. Masyarakat lokal justru tidak terganggu dengan hal-hal gaib tersebut.

Mereka justru menghormati hal-hal yang bersifat metafisika karena bukan hanya manusia saja yang hidup di dunia. Melainkan ada makhluk dari dimensi lain yang mengisi kehidupan dunia yang salah satunya berada di Pasar Setan Gunung Lawu.

Keberadaan Pasar Setan ini digambarkan berwujud tumpukan bebatuan. Kegiatan pasar ini terjadi pada malam hari, khususnya malam Jumat.

Terkadang para pendaki dan masyarakat setempat dapat merasakan bagaimana makhluk gaib bertransaksi. Bahkan, tidak jarang ada pendaki yang merasa seperti diajak bertransaksi di pasar tersebut.

Pasar Setan Gunung Lawu ini wujudnya tidak kasat mata. Akan tetapi pendaki dan masyarakat bisa mendengar suara keramaian seperti di pasar.

Posisi Pasar Setan diyakini berada di sekitar jalur pendakian Gunung Lawu dari Candi Cetho. Jalur ini terkenal cukup terjal dan sulit dilalui karena sering diselimuti kabut.

Ada banyak cekungan yang sering membuat pendaki bingung hingga tersesat. Pasar setan sebenarnya merupakan sabana di jalur pendakian Candi Cetho di Ngargoyoso, Karanganyar, Jawa Tengah.

Di tempat itulah sejumlah pendaki mengaku pernah mendengar suara riuh layaknya di pasar. Bahkan, ada yang menawarkan barang-barang.

Konon, jika mendengar suara itu, pendaki harus membuang apa saja layaknya sedang bertransaksi jual beli di pasar.

Saksikan video pilihan berikut ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya