Cekcok dengan Istri, Pria Minahasa Malah Tewas di Tangan Tetangga

Pelaku pembunuhan itu berinisial MP (48), warga Desa Rumengkor, Kecamatan Tombulu, Minahasa. Sedangkan, korban bernama FR (29).

oleh Yoseph Ikanubun diperbarui 13 Apr 2023, 23:00 WIB
Diterbitkan 13 Apr 2023, 23:00 WIB
Ilustrasi Jenazah (Istimewa)
Ilustrasi Jenazah (Istimewa)... Selengkapnya

Liputan6.com, Manado - Tim Resmob On The Road Polresta Manado, Senin (10/4/2023), mengamankan pelaku pembunuhan di Desa Rumengkor, Kecamatan Tombulu, Kabupaten Minahasa, Sulut.

Pelaku pembunuhan itu berinisial MP (48), warga Desa Rumengkor, Kecamatan Tombulu, Minahasa. Sedangkan, korban bernama FR (29).

Kasat Reskrim Polresta Manado Kompol Sugeng Wahyudi Santoso mengungkapkan, pelaku dan korban sempat terlibat cekcok pada Minggu (9/4/2023) malam.

Saat itu, FR berteriak di sekitar rumah warga. Beberapa saksi sempat menegurnya, tetapi tak dihiraukan. Dia hanya mengatakan bahwa dirinya sedang bermasalah dengan istri di rumah.

"Karena teriakan korban ini memicu amarah pelaku yang juga tinggal di lingkungan yang sama," ujarnya.

Kemudian MP keluar dari rumahnya dan terlibat duel dengan korban. Namun, tak berselang lama, korban jatuh ke tanah dan tak lagi bergerak. Warga yang melihat hal ini sempat mencoba menolong korban tapi ternyata FR sudah tak bernyawa.

Diketahui korban mengalami luka di bagian kepala, dan terdapat luka seperti hantaman batu atau balok. "Dugaan sementara korban dipukul dengan balok atau batu. Tapi kami masih lakukan pengembangan terkait hal ini," ujar Santoso.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya