Deklarasi Dukung Ganjar, Relawan Jokowi dan Gibran Alami Perpecahan

Ratusan relawan yang berasal dari puluhan organ relawan mendeklarasikan dukungan Ganjar Pranowo sebagai capres. Para relawan itu di antaranya berasal dari organ relawan yang beberapa waktu lalu menyatakan dukungan kepada Prabowo Subianto.

oleh Fajar Abrori diperbarui 06 Jun 2023, 11:23 WIB
Diterbitkan 06 Jun 2023, 11:23 WIB
Deklarasi Aliansi Relawan Ganjar
Sebanyak 39 organ relawan yang tergabung dalam Aliansi Relawan Ganjar menyatakan dukungan kepada capres ganjar Pranowo di Balekambang, Solo, Senin (5/6)(Liputan6.com/Fajar Abrori)

Liputan6.com, Solo - Perpecahan terjadi di internal organ-organ relawan Jokowi dan relawan Gibran Rakabuming Raka dalam memberikan dukungan kepada bakal calon presiden (capres) dalam Pilpres 2024 mendatang. Setelah menyatakan dukungan ke capres Prabowo Subianto, ternyata anggota organ-organ relawan tersebut membelot mendukung capres Ganjar Pranowo dalam deklarasi Aliansi Relawan Ganjar.

Pantuan Liputan6.com ratusan relawan yang berasal dari sejumlah organ relawan pendukung capres Ganjar Pranowo berkumpul di kawasan Balekambang, Solo pada Senin (5/6/2023). Kedatangan mereka untuk mengikuti deklarasi Aliansi Relawan Ganjar. Aliansi tersebut menjadi payung bagi pukuhan organ relawan pendukung Ganjar di wilayah Solo Raya.

Koordinator Aliansi Relawan Ganjar Teddy Saputra menyebutkan sebanyak 39 organ relawan ingin memberikan dukungan kepada Ganjar Pranowo sebagai capres. Dari jumlah organ relawan itu terdapat beberapa organ relawan yang telah mengklaim dukungan kepada capres Prabowo Subianto beberapa waktu lalu di Angkringan Omah Semar pada Jumat malam 19 Mei 2023 lalu.

"Mereka pada prinsipnya ingin menyatakan dukungan kepada Pak Ganjar yang beberapa waktu lalu sempat diklaim bahwa mereka adalah organ yang mendukung Pak Prabowo. Memang ada perpecahan sebagian mendukung Pak Prabowo dan sebagian masih ada yang tetap mendukung Pak Ganjar," kata dia di sela-sela deklarasi Aliansi Relawan Ganjar di Balekambang, Solo, Senin (5/6/2023).

Relawan Membelot

Organ relawan yang mengalami perpecahan itu, disebutkan Teddy, yakni terjadi di organ relawan Jokowi dan relawan Gibran. Seperti diketahui saat bertemu dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, sebanyak 15 organ relawan Jokowi dan relawan Gibran menyatakan dukungan kepada capres Prabowo. Pertemuan yang dihadiri para pimpinan relawan itu ternyata bukan mewakili aspirasi dari anggotonya.

"Nah dari 15 organ relawan yang waktu wedangan dengan Pak Prabowo itu sebagian anggota-anggotanya ada di sini juga dan menyampaikan bahwa yang disampaikan pimpinan-pimpinan organ itu aksi individu, jadi belum ada konsensus organ. Seperti relawan Bala Pasar itu memang hanya pimpinannya sendiri," sebutnya.

Selain organ relawan Bala Pasar, Teddy tidak bisa menyebutkan satu per satu organ relawan yang mengalami perpecahan usai mendukung Prabowo Subianto sebagai capres. Meskipun terjadi perpecahan, ia berharap tidak sampai terjadi gesekan di lapangan.

"Masalah gesekan sebisa mungkin jangan ada dan kita nanti tetap saling komunikasi walau tidak di dalam proses gerakan politik," kata dia.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya