Kisah Megan Fox, Pernah Jadi Pelayan Kini Jadi Artis Terkenal

Megan Fox pernah menceritakan bahwa ternyata ia pernah bekerja menjadi pelayan di sebuah toko smoothie.

oleh Natasa Kumalasah Putri diperbarui 09 Jun 2023, 19:37 WIB
Diterbitkan 09 Jun 2023, 19:31 WIB
Potret Seksinya Megan Fox
Megan Fox telah memulai karier dari tahun 2001. (FOTO: instagram.com/meganfox/)... Selengkapnya

Liputan6.com, Bandung - Megan Fox bakal menjalani peran terbarunya dalam film aksi The Expandables 4 yang tayang pada September 2023 mendatang. Penampilannya dalam film tersebut banyak dinantikan para penggemar.

Sebelumnya, Megan Fox memang sudah dikenal oleh publik dalam beberapa karya film terkenal seperti Transformer yang memperlihatkan ikon artis memesona dan seksi. Namun, siapa yang menduga sebelum sukses seperti sekarang ia juga pernah bekerja menjadi pelayan.

Melansir dari acara The Ellen Show yang tayang pada 2012 lalu, Megan Fox pernah menceritakan bahwa ternyata ia pernah bekerja menjadi pelayan di sebuah toko smoothie. Toko smoothie tersebut berlokasi di Florida di mana ia lebih sering bekerja di belakang mesin kasir.

"Satu-satunya pekerjaan nyata saya yang pernah saya miliki adalah saya bekerja di sebuah toko smoothie kecil di Florida dan saya kebanyakan bekerja di belakang register," kata Megan.

Megan juga bercerita bahwa seminggu sekali dirinya menggunakan kostum buah-buahan dan berdiri di luar samping jalanan. Megan kala itu memilih kostum buah pisang.

"Tetapi seminggu sekali biasanya pada hari Jumat seseorang harus berpakaian seperti sepotong buah. Lalu pergi keluar dan berdiri di jalan tol. Saya adalah pisang, sebuah pisang raksasa," ujarnya.

Lantaran pengalamannya itu, Megan selalu menyiapkan uang tip tak kurang dari USD20, atau sekitar Rp297 ribu untuk diberikan kepada pegawai di industri jasa. Ia mengetahui bagaimana rasanya bekerja di bidang pelayanan.

"Aku selalu membawa uang tunai untuk tip, dan tidak pernah memberi kurang dari 20 USD. Aku dulu bekerja di toko smoothie, jadi tahu nilai tip," ucap wanita kelahiran 16 Mei 1986 itu.

Profil Megan Fox

Megan Fox
Megan Fox memakai tren rok mini mikro yang jadi favorit para it girl ke konser pacarnya Machine Gun Kelly (Instagram stylememaeve)... Selengkapnya

Megan Fox merupakan seorang artis dan juga model asal Amerika yang lahir pada 16 Mei 1986. Ia pernah berperan dalam film "Transformer" dan menjadi wanita idaman banyak pria karena parasnya yang cantik dan seksi.

Artis berusia 37 tahun itu lahir dan besar di Oak Ridge, Tennessee. Orangtuanya bernama Gloria Darlene dan Franklin Thomas Fox.

Namun, hubungan orangtuanya kandas ketika Megan Fox berusia tiga tahun. Adapun ibunya menikah dengan Tony Tonachio dan mempunyai saudara perempuan.

Megan ternyata mengikuti kelas menari dan drama ketika usianya lima tahun. Dia juga fokus berkarier dalam dunia modeling setelah mendapatkan banyak penghargaan. Di antaranya adalah penghargaan American Modeling dan Talent Convention.

Pada karier aktingnya, Megan mendapatkan peran film pertamanya pada 2001 yaitu film "Holiday in The Sun". Ia juga menjadi peran tamu dalam sebuah sitkom berjudul "What I Like About You".

Salah satu film yang membawanya semakin terkenal ketika berperan dalam film populer "Transformers’". Dia juga berperan dalam film kedua pada 2009.

Dalam hubungan percintaannya, Megan menikahi pacar lamanya Brian Austin Green pada 2010. Dari hubungan itu, ia mempunyai tiga anak.

Namun, hubungan tersebut tidak bertahan. Keduanya bercerai pada 2020. Saat ini, Megan telah bertunangan dengan kekasihnya Machine Gun Kelly.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya