Ratusan Orang Ikut Perburuan Loch Ness di Skotlandia, Apa Itu?

Baru-baru ini masyarakat Skotlandia mengadakan sebuah pereburuan di Loch Ness Skotlandia yang diikuti oleh ratusan orang.

oleh Natasa Kumalasah Putri diperbarui 29 Agu 2023, 12:00 WIB
Diterbitkan 29 Agu 2023, 11:48 WIB
Mengurai Keberadaan Monster Legendaris Loch Ness
Kapal turis 'Nessie Hunter' melintas di perairan Loch Ness, Drumnadrochit, Skotlandia, 10 Juni 2018. Hasil dari penelitian para ilmuwan terkait monster raksasa Loch Ness di perairan tersebut menyimpulkan memang ada sesuatu di wilayah itu. (Andy Buchanan/AFP)

Liputan6.com, Bandung - Baru-baru ini ratusan orang diketahui mengikuti acara perburuan monster Loch Ness di Skotlandia. Loch Ness sendiri dikenal sebagai sosok monster yang terkenal di Skotlandia dan dikenal sulit ditangkap dalam lebih dari 50 tahun.

Melansir dari Cbsnews, perburuan misteri ini dilakukan di Danau Skotlandia pada Sabtu (26/8/2023). Adapun para pemburu mencari tanda-tanda monster Loch Ness yang mistis tersebut.

Perburuan Loch Ness dilakukan oleh Loch Ness Centre dan bermitra dengan tim peneliti dan sukarela lainnya. Terdapat beberapa alat-alat yang digunakan diantaranya drone pencitraan termal, kamera inframerah, hingga hidrofon.

Kegiatan ini akan berlangsung sekitar dua hari dan juga disebut-sebut sebagai survei danau terbesar dalam 50 tahun terakhir. Alan McKenna dari Loch Ness Centre mengatakan mengenai tujuannya untuk pencarian tersebut terutama dalam meneliti danau itu.

"Untuk menginspirasi generasi baru penggemar Loch Ness. Mencari celah di permukaan dan meminta sukarelawan untuk mencatat segala macam perilaku alami di danau tersebut," ujarnya.


Monster di Danau

10 Kebohongan Besar yang Mengejutkan Dunia, Loch Ness
10 Kebohongan Besar yang Mengejutkan Dunia (Wikipedia)

Melansir dari visitscotland, Loch Ness adalah sebuah danau di Skotlandia yang mengandung banyak air dari gabungan semua danau di Inggris dan Wales. Danau ini terletak di dataran tinggi Skotlandia dan dikenal mempunyai kisah misteri yang melegenda.

Danau ini termasuk menjadi danau terbesar kedua di Skotlandia dan mempunyai luas permukaan mencapai 56 km. Bahkan, titik terpanjangnya perairan ini terbentang sepanjang 36 km dan lebar maksimumnya 2,7 km.

Misteri Loch Ness sendiri sudah pernah heboh sejak tahun 30-an dan dikenal sebagai adanya sosok makhluk mitologis bernama Loch Ness atau Nessie. Makhluk ini diceritakan dalam cerita rakyat Skotlandia.

Monster tersebut diduga hidup di Danau Loch Ness yang ada di dataran tinggi Skotlandia. Saat itu, media massa banyak yang menceritakan kisah tersebut bahkan kelompok sirkus yang ada di sana turut membuat sayembara untuk menangkap binatang tersebut.

Sejak saat itu, kisah monster di Loch Ness semakin melegenda dan menjadi pembahasan masyarakat saat itu. Bahkan, pada tahun 30-an tersebut banyak masyarakat yang melaporkan mengenai penampakan Loch Ness tersebut.

Bahkan, pada 1930-an banyak orang yang mulai mengunjungi Loch Ness dengan harapan melihat makhluk tersebut. Tidak hanya warga lokal, tetapi juga orang-orang dari seluruh dunia.

 


Wujud Monster

Media seperti Aberdeen Press dan Journal bahkan melaporkan perkiraan wujud dari monster tersebut mempunyai panjang antara dua puluh hingga tiga puluh kaki. Tubuhnya digambarkan seperti tubuh belut yang besar.

Adapun foto pertama dari kepala dan leher monster danau Loch Ness sempat diambil oleh Robert Kenneth Wilson yang merupakan ginekolog asal London. Foto tersebut diambil pertama kali di Daily Mail pada 21 April 1934.

Hasil fotonya tersebut dijuluki dengan nama "The Surgeon’s Photograph" karena Wilson tidak ingin namanya dikaitkan dengan foto tersebut. Ia menceritakan jika foto tersebut diambil ketika ia melihat ke danau dan melihat monster itu muncul.

Wilson diketahui langsung mengambil kamera dan mengambil empat foto di antaranya foto yang terlihat jelas memperlihatkan kepala dan punggung yang kecil. Kemudian foto lainnya menunjukkan kepala yang sama dalam posisi menyelam.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya