Taylor Swift Donasikan 1 Juta Dollar AS untuk Warga Tennessee yang Terdampak Tornado

Dalam kegiatan donasi itu, Taylor Swift donasi untuk Tennessee Emergency Response Fund at the Community Foundation of Middle Tennessee pada Senin (11/12/2023) kemarin.

oleh Switzy Sabandar diperbarui 12 Des 2023, 17:18 WIB
Diterbitkan 12 Des 2023, 17:18 WIB
Girls Night! 6 Gaya Selena Gomez Nongkrong Bareng Taylor Swift-Cara Delevingne di NYC usai Go Public Hubungan dengan Benny Blanco
Mereka terlihat stylish dengan outfit musim dingin masing-masing. [Foto: IG/@thehapablonde]

Liputan6.com, Yogyakarta - Musisi Amerika Serikat Taylor Swift memberikan sumbangan sebesar 1 juta dolar AS kepada warga Tennessee, negara bagian AS yang terkena dampak badai tornado baru-baru ini. Penyanyi berusia 33 tahun itu menyumbang untuk bantuan bencana alam setelah tornado dilaporkan melanda dan menghancurkan beberapa wilayah di negara bagian AS selama akhir pekan kemarin.

Dalam kegiatan donasi itu, Taylor Swift donasi untuk Tennessee Emergency Response Fund at the Community Foundation of Middle Tennessee pada Senin (11/12/2023) kemarin.

Dilansir dari Dailymail, hal itu pun dikonfirmasi CEO yayasan komunitas, Hal Cato jika pelantun lagu Shake it Off itu adalah orang di balik kontribusi pendanaan bantuan kepada warga Tennessee.

Donasi itu disalurkan untuk membantu warga yang terkena dampak kekurangan makanan, perumahan sementara, pembersihan puing-puing, dan perlindungan hewan.

Dari sejumlah laporan, sampai saat ini diketahui setidaknya ada enam orang tewas dan lebih dari 50 orang terluka akibat tornado dahsyat yang terjadi pada akhir pekan lalu. Lebih dari 35.000 penduduk Tennessee dilaporkan terkena dampak pemadaman listrik serta bangunan yang rusak secara struktural akibat badai.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Pernah Menyumbang

Peraih Grammy ini sebelumnya pernah menyumbang ke organisasi yang sama pada Maret 2020 ketika tornado melanda negara bagian yang dia anggap sebagai rumahnya.

Saat itu, dia sempat membagikan postingan di Instagram Stories-nya dengan menautkan link agar orang lain dapat ikut berkontribusi.

"Nashville adalah rumah saya dan fakta bahwa begitu banyak orang kehilangan rumah mereka dan lebih banyak lagi orang di Tennessee Tengah sangat menyedihkan bagi saya," tulis Taylor.

Saat remaja, Swift bersekolah di Hendersonville High School di Sumner County. Meskipun dia menghabiskan sebagian besar waktunya di Pantai Timur, dia masih tinggal di Nashville dan berkantor di sana.

Taylor seringkali diam-diam terlibat dalam kegiatan filantropi dan bahkan memberikan kontribusi yang cukup besar sepanjang Eras Tour-nya tahun ini.

Selama turnya, dia diketahui menyumbang ke bank makanan di setiap kota di Amerika tempat dia bermain. Salah satu kontribusinya pada Arizona Food Bank Network memungkinkan organisasi tersebut memperoleh 40.000 pounds produk segar ke bank makanan.

Second Harvest dari Silicon Valley Food Bank juga menyatakan bahwa selama turnya di Santa Clara, California, dia menyumbangkan cukup uang untuk memberi makan rata-rata sekitar 500.000 orang setiap bulan di wilayah Santa Clara dan San Mateo.

Tak hanya itu, setelah menyelesaikan bagian pertama tur pada bulan Agustus, ia juga menghadiahkan bonus sebesar 55 juta dolar AS kepada kru turnya, termasuk penari, pengemudi truk, kru suara, dan staf katering.

 

Penulis: Taufiq Syarifudin

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya