Kemenkumham Unjuk Gigi Raih Digital Government Award 2024

Digital Government Award (DGA) merupakan bentuk apresiasi yang diberikan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi kepada instansi pemerintah yang telah menyelenggarakan SPBE.

oleh Marifka Wahyu Hidayat diperbarui 29 Mei 2024, 14:35 WIB
Diterbitkan 29 Mei 2024, 13:43 WIB
KemenkumhamFoto
Foto: Kemenkumham

Liputan6.com, Jakarta- Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) meraih Digital Government Award 2024 dan menjadi yang terbaik dalam penerapan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) untuk kategori kementerian selama tahun 2023. Penghargaan itu diumumkan pada kegiatan SPBE Summit 2024 yang dipimpin Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, Senin (29/5/2024).

Sekretaris Jenderal Kemenkumham Andap Budhi Revianto, mengatakan Kemenkumham menerapkan pelayanan publik berbasis digital, untuk memudahkan masyarakat mendapatkan berbagai pelayanan yang ada.  Penghargaan ini menjadi kali kedua Kemenkumham dalam penerapan SPBE, setelah sebelumnya menerima penghargaan serupa pada 2023 lalu.

Andap juga menerangkan, jika Kemenkumham telah menyediakan berbagai pelayanan digital mulai dari pelayanan paspor, pendaftaran dan pencatatan kekayaan intelektual, konsultasi hukum, pengaduan HAM, layanan administrasi hukum umum, hingga pelayanan pemasyarakatan.

“Masyarakat lebih mudah mengakses pelayanan di Kemenkumham. Pelayanan tidak lagi terbatas pada ruang kantor, tetapi bisa dimanfaatkan di mana saja masyarakat berada. Cukup dengan handphone dan akses internet,” ucap Andap, dalam keterangan tertulis, Rabu (29/5/2024).

Ia menjelaskan terdapat delapan aspek SPBE uang terus ditingkatkan Kemenkumham, yakni kualitas kebijakan internal, perencanaan strategis, sistem teknologi informasi dan komunikasi (TIK), inovasi dan aplikasi, manajemen SPBE, audit TIK, layanan publik elektronik, dan layanan administrasi pemerintahan elektronik.

“Teknologi digital terus berkembang. Karena itu, Kemenkumham juga terus memperbaiki berbagai aspek pelayanan digital agar masyarakat semakin nyaman dan percaya terhadap pelayanan Kemenkumham,” ujar dia.

Kemenkumham mencatatkan tren positif terkait indeks SPBE dari tahun ke tahun. Pada 2019, indeks SPBE Kemenkumham berada di titik 3,18 dari nilai maksimal 5. Selanjutnya, pada tahun 2021 mengalami peningkatan di nilai 3,68.

Terbaru, Kemenkumham pada 2024 mendapatkan indeks 4,21 dengan predikat “memuaskan”. Kemenkumham bahkan mencatatkan nilai maksimum 5 poin pada aspek layanan publik berbasis elektronik dan layanan administrasi pemerintahan berbasis elektronik.

Andap juga menyebut penyelenggaraan SPBE di Kemenkumham tidak terlepas dari komitmen pimpinan, khususnya Menkumham Yasonna H. Laoly, serta kolaborasi antar unit kerja. Ia juga berkomitmen untuk mengawal SPBE Kemenkumham menjadi lebih berkualitas.

Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenkumham Bangka Belitung (Babel), Harun Sulianto turut mengapresisasi penghargaan tersebut. Ia juga mengatakan, pada tahun 2022, jajarannya berhasil menjadi kanwil terbaik dalam pelaksanaan SPBE di lingkungan Kemenkumham.

"Tentunya, Kanwil Kemenkumham Babel akan terus berupaya meningkatkan kualitas SPBE," Harun Sulianto menimpali.

Sekedar informai, Digital Government Award (DGA) merupakan bentuk apresiasi yang diberikan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi kepada Instansi Pusat dan Pemerintah Daerah (IPPD) yang telah menyelenggarakan SPBE.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya