Liputan6.com, Jakarta - Sepanjang Ramadan hingga pekan kedua, Yayasan Kasih Palestina telah menyalurkan berbagai bentuk bantuan kemanusiaan kepada masyarakat Palestina dan Indonesia yang membutuhkan.
Bantuan ini mencakup distribusi mushaf, iftar bersama, serta bantuan musim dingin yang tersebar di beberapa lokasi, termasuk Gaza, Al-Quds, serta wilayah-wilayah terdampak di Indonesia.
Baca Juga
Pada 1 Maret 2025, Kasih Palestina menyalurkan Mushaf untuk Hafidz Palestina di Musholah Darurat dekat Masjid Istiqlal, Khan Younis, dengan total 200 penerima manfaat. Di hari yang sama, 1.020 yatim dan dhuafa di Distrik Syujaiyah, Gaza Timur, menerima 458 paket iftar dalam program "Buka Bersama Yatim dan Dhuafa Palestina."
Advertisement
Sementara itu, di Indonesia, Kasih Palestina juga menggelar buka puasa bersama di Pondok Pesantren Bahrul Ulum, Subang, pada 3 Maret 2025, dengan 70 paket iftar bagi santri, yatim, dan dhuafa. Pada hari yang sama, 82 bingkisan lebaran diberikan kepada anak yatim di Yayasan Hanifah Binti Azhar dan Ponpes Bahrul Ulum, Subang.
Di Gaza, program buka puasa terus berlanjut dengan penyaluran 1.000 paket iftar di Kamp Al-Wifaq, Gaza Utara, serta di Masjid Al-Aqsa dan Kota Tua Al-Quds pada 10 Maret 2025. Selain itu, bantuan musim dingin juga disalurkan, berupa matras dan selimut bagi 50 keluarga di Kamp Al-Karim, Gaza, serta pakaian olahraga dan jaket bagi 100 anak yatim di sekitar Masjid Istiqlal Indonesia pada 8 Maret 2025.
Direktur Yayasan Kasih Palestina, Sopian Suprianto, menyatakan bahwa bantuan ini merupakan bagian dari komitmen yayasan dalam membantu masyarakat Palestina dan Indonesia yang membutuhkan.
“Kami berusaha memastikan bahwa bantuan yang diberikan benar-benar sampai kepada mereka yang membutuhkan. Setiap bantuan yang disalurkan merupakan wujud kepedulian masyarakat Indonesia yang terus mendukung perjuangan kemanusiaan di Palestina,” ujarnya.
Sopian menambahkan bahwa kepercayaan masyarakat terhadap Kasih Palestina terus tumbuh, seiring dengan transparansi dan akuntabilitas dalam penyaluran donasi. “Kami ingin memastikan bahwa setiap rupiah yang disumbangkan memiliki dampak nyata bagi mereka yang membutuhkan. Ramadan adalah momen terbaik untuk berbagi, dan kami akan terus berupaya menjangkau lebih banyak penerima manfaat di hari-hari mendatang,” tutupnya.